• Beranda
  • Berita
  • Video penembakan Jerman tersiar di situs game Twitch

Video penembakan Jerman tersiar di situs game Twitch

10 Oktober 2019 08:39 WIB
Video penembakan Jerman tersiar di situs game Twitch
Tampilan Twitch. (Wikimedia Commons).
Cuplikan video aksi penembakan di kota Halle, Jerman, pada Rabu (9/10) waktu setempat, tersiar di platform siaran permainan digital dalam milik Amazon, Twitch.

"Kami terkejut dan sedih atas tragedi yang terjadi di Jerman hari ini dan duka mendalam untuk mereka yang terdampak," kata juru bicara Twitch Brielle Villablanca dikutip Reuters, Kamis.

Kekerasan di sinagog dan warung kebab tersebut menelan dua korban jiwa, polisi sudah menangkap satu terduga pelaku. Sedangkan dua orang lainnya kabur dengan mobil curian.

Aksi itu terjadi pada hari suci bagi penganut Yahudi, Yom Kippur.

Baca juga: Pengamat sebut empat manfaat "game online" bagi promosi pariwisata

"Twitch tidak menoleransi aksi kebencian dan aksi kekerasan apa pun. Kami anggap serius. Kami segera menghapus konten tersebut dan akan menangguhkan secara permanen akun mana pun yang mengunggah atau meneruskan konten mengerikan itu," demikian pernyataan Twitch.

Twitch merupakan situs bagi para pemain gim digital untuk menyiarkan permainan mereka sambil mengobrol dengan para pengguna lain.

Twitch, dengan 15 juta pengguna harian, juga memiliki kanal yang memuat konten olahraga, musik dan politik.

Baca juga: Situs layanan video Twitch diblokir di China

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019