• Beranda
  • Berita
  • Aldila pastikan dua peluang emas untuk Indonesia

Aldila pastikan dua peluang emas untuk Indonesia

4 Desember 2019 18:32 WIB
Aldila pastikan dua peluang emas untuk Indonesia
Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi. ANTARA/HO/Pelti
Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi memastikan dua peluang emas untuk kontingen Indonesia pada SEA Games 2019 setelah lolos ke finis dua nomor sekaligus yaitu tunggal putri dan ganda campuran bersama Christopher Rungkat.

Aldila memastikan diri lolos ke final setelah di babak final di Rizal Memorial Tennis Center Manila, Filipina, Rabu mengalahkan wakil Thailand yang juga unggulan tiga Aunchisa Chanta ini yang terbilang cukup mudah dengan skor 6-2, 6-2.

"Pada pertandingan tadi saya bisa menenangkan diri saya dan bermain cukup baik. Servis saya hari ini juga cukup bagus penempatannya dan saya banyak diuntungkan," kata Aldila usai pertandingan.

Partai puncak Jumat (6/12), pemain tunggal terbaik Indonesia saat ini bakal menghadapi wakil Vietnam, Nguyen Savanna Ly yang sukses melaju ke final setelah mengalahkan wakil Indonesia lainnya, Priska Madelyn Nugroho dengan skor 6-4, 3-3.

Baca juga: Dua ganda campuran tenis Indonesia melaju ke semifinal
Baca juga: Pertandingan tenis SEA Games 2019 dibatalkan karena cuaca buruk


Petenis muda Indonesia itu harus mengakhiri kejuaraan lebih cepat karena mengalami kendala pada pencernaan. Padahal pada set kedua Priska bermain cukup bagus guna menyamakan kedudukan.

Di sektor ganda campuran, Aldila yang berpasangan dengan Christopher Rungkat bermain apik saat menghadapi pasangan asal Thailand, P. Cheapchandei/Sonchat Ratiwatana di semifinal dan mengakhiri pertandingan dengan skor 6-2, 6-3.

"Saya sangat senang bisa memenangkan pertandingan hari ini. Kami juga bermain cukup solid. Semoga pada final nanti kami bisa bermain lebih baik lagi," kata Aldila usai pertandingan.

Saat ditanya apakah siap membawa medali emas ke Tanah Air, baik Aldila maupun Christo menegaskan kesiapannya.

"Siap!!!.....

Pasangan unggulan pertama itu pada final yang sedianya digelar Sabtu (7/12) akan menghadapi pasangan asal Thailand yang di semifinal mengalahkan wakil Indonesia Beatrice Gumulya/David Agung, T Tanasugarn/Sanchai Ratiwatana dengan skor 6-4, 3-6 (3-10).

Baca juga: Petenis Priska Nugroho ke semifinal, singkirkan unggulan pertama

Pewarta: Bayu Kuncahyo
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2019