Prancis mulai pulangkan warganya dari China

28 Januari 2020 15:34 WIB
Prancis mulai pulangkan warganya dari China
Wisatawan dari sebuah penerbangan Air China dari Beijing memakai masker pelindung saat mereka tiba di bandara Charles de Gaulle di Paris, Prancis, Minggu (26/1/2020). (REUTERS/BENOIT TESSIER)
Pesawat pertama yang membawa warga negara Prancis dari Wuhan, kota di China, tempat virus corona jenis baru merebak, kemungkinan akan tiba di Paris pada Kamis, kata menteri muda perhubungan Jean-Baptiste Djebarri.

"Akan ada penerbangan pemulangan pertama yang akan meninggalkan Paris besok dan sangat mungkin kembali lagi pada Kamis dengan penumpang....yang tak punya gejala (terinfeksi virus corona)," kata Djebarii pada saluran televisi Prancis CNews.

"Para penumpang ini akan dikarantina. Kemudian ada penerbangan kedua, tanggalnya belum dipastikan, dengan penumpang yang memperlihatkan gejala-gejala, mungkin pembawa virus, yang akan dirawat di Paris," katanya menambahkan.

Reuters
Baca juga: Prancis bakal evakuasi warganya dari Wuhan
Baca juga: Wabah virus corona, Prancis konfirmasi dua kasus

Pewarta: Mulyo Sunyoto
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2020