"Salah satunya kita ingin anak muda di Indonesia jago IT (teknologi informasi), khususnya teknologi digital pada masa pandemi ini," kata Basuki saat dihubungi di Jakarta, Minggu.
Penegasan tersebut terkait dengan peluncuran program "Raja IT Bagi-Bagi Hadiah Ratusan Juta Rupiah" selama Juni 2020 dan periode pertama undian dimulai dari 1 Juni dan diundi 9 Juni 2020. Kemudian untuk periode selanjutnya akan diundi setiap Selasa pukul 19.00 WIB melalui akun Instagram @ayooentertainment.id.
Menurut dia, pekerjaan rumah saat ini adalah mendorong perubahan ini tercipta di lingkungan terdekat agar aktivitas yang selama ini mengharuskan pertemuan tatap muka bisa tercipta di ranah digital. Agar berbagai urusan bisa terjadi secara efektif, efisien dan transparan.
Baca juga: HIPMI : Pemuda Indonesia yang jadi pengusaha hanya tiga persen
Baca juga: Hipmi nilai kebijakan pemulihan ekonomi perlu kecepatan implementasi
Baca juga: Disiplin saat beraktivitas di masa transisi
Selain itu, kata Basuki, melalui program itu untuk berbagi rezeki kepada orang-orang di masa pandemi COVID-19 dan juga memberikan semangat lebih untuk #BerbuatBaikEsokHari.
"Pandemi ini membuat kehidupan digital akan menjadi lebih bervariasi. Orang-orang yang semula menghabiskan waktu di ranah daring hanya untuk bersenang-senang, mulai berpikir untuk mencari manfaat lebih baik," ungkapnya.
Basuki mengatakan, perubahan-perubahan karena pandemi Covid-19 ini sudah ada di depan mata. Berbagai perangkat teknologi yang ada di zaman sekarang dirasa cukup mampu menunjang berbagai aktivitas dilakukan secara daring.
Basuki juga menambahkan, pembagian hadiah berupa uang tunai, printer dan juga tas laptop pada program itu, diharapkan dapat membantu masyarakat untuk menghadapi era normal baru seusai Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Baca juga: HIPMI: Pengusaha siap terapkan normal baru dalam aktivitas ekonomi
Baca juga: Ketua HIPMI: Penghapusan monopoli proyek buka peluang bagi UMKM
Pewarta: Edy Sujatmiko
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2020