"Yang jelas kalau market share Oppo itu masih ada di angka 24-25 persen, itu adalah market share-nya. Pencapaian terbesar kita saat ini Reno4, di atas seluruh perangkat reno series yang ada di Indonesia," ujar Aryo dalam acara "OPPO Reno5 1st Apperance Experience Event" di Jakarta, Kamis.
"Yang kedua, pencapaian terbesar, kalau ngomongin dari perangkat adalah A33 dan A53, karena A33 menjadi sebuah perangkat underdog yang nyatanya satu setengah bulan jutaan unit habis dan kami tidak produksi lagi," Aryo melanjutkan.
Baca juga: Tips memaksimalkan ponsel untuk fotografi malam hari
Baca juga: Oppo perkenalkan ponsel layar gulung
Sementara, Oppo A53 masih menjadi pilihan konsumen, menurut Aryo, dikarenakan perangkat tersebut memiliki kesesuaian antara harga dan fitur yang diberikan, mulai dari perangkat lunak hinga perangkat keras, sehingga sampai saat ini permintaannya masih tergolong tinggi.
Oppo resmi meluncurkan A33 pada awal Oktober, yang diklaim merupakan perangkat pertama di Indonesia yang hadir dengan membawa prosesor terbaru Qualcomm Snapdragon 460, sedangkan Oppo A53 datang lebih dahulu pada akhir Agustus.
Sementara, Oppo Reno4 meluncur pada awal Agustus, yang disusul dengan kehadiran "saudara"-nya, Reno4 Pro ada awal September dan Reno 4F pada bulan Oktober.
Berdasarkan data dari perusahaan riset IDC, Oppo yang menempati posisi kedua mengusai pangsa pasar 21,7 persen. Menurut IDC, Oppo mempertahankan dominasinya di segmen midrange, dengan harga 200 dolar AS - 400 dolar AS (sekitar Rp2,8 juta - Rp5,6 juta).
IDC juga melihat seri A53 dan Reno 4 dapat dengan cepat menarik perhatian konsumen melalui strategi iklan online yang ekstensif.
Sementara itu, menurut Aryo, permintaan yang tinggi pada perangkat-perangkat tersebut dikarena salah satunya adalah strategi peningkatan sistem operasi yang dilakukan Oppo tahun ini.
"ColorOS 11 ini sudah banyak sekali, sampai saat ini kalau tidak salah sudah ada delapan perangkat yang terima pembaruan, dari seri lama F11, F11 Pro, K92, K52, Reno4F yang sudah langsung versi final, kemudian Reno4 di alpha tester, Find X Series sudah di versi final," kata Aryo.
Sedangkan pada segmen harga low-end, Aryo mengungkapkan Oppo A11k, A12 dan A15 menjadi andalan.
"Terutama A15, karena desain A15 itu tampilnya berbeda dengan kamera yang kotak dan warna yang tergolong baik, penerimaannya lebih baik dari di bawahnya A11k dan A12," dia menambahkan.
Baca juga: Oppo Reno5 bawa sederet teknologi dalam desain
Baca juga: Ponsel murah sepanjang 2020, harga mulai Rp1 jutaan
Baca juga: Reno5 dikonfirmasi bawa kamera utama 64MP
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020