Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Sumut, dr Aris Yudhariansyah di Medan, Sabtu, mengatakan, dalam satu hari ada penambahan pasien terkonfirmasi sebanyak 86 orang.
"Dengan bertambah 86 orang, total pasien terkonfirmasi COVID-19 hingga 19 Desember 2020 sudah 17.181," ujar Aris Yudhariansyah.
Baca juga: Kasus COVID-19 di NTT bertambah 31 orang
Dari penambahan 86 orang, pasien terkonfirmasi terbanyak dari Kota Medan sebanyak 44 orang. Kemudian Deli Serdang 20 orang dan Dairi enam orang.
Satgas, katanya, berharap, warga tetap mematuhi protokol kesehatan guna menekan penambahan pasien terkonfirmasi di tengah sudah terjadi peningkatan pasien sembuh.
Total jumlah pasien sembuh 14.435 setelah ada penambahan 81 orang.
" Protokol. kesehatan harus dijalankan ketat karena pasien meninggal juga terus bertambah menjadi 649,"katanya.
Pada tanggal 19 Desember, ada penambahan dua pasien meninggal masing-masing satu dari Medan dan Tebing Tinggi.
Baca juga: Pegawai positif, satu Puskesmas di Mukomuko akan tutup sementara
Baca juga: Konfirmasi positif COVID-19 Sumsel bertambah 736 kasus dalam 10 hari
Baca juga: Kasus kesembuhan pasien COVID-19 di Cirebon tambah 369 orang
Pewarta: Evalisa Siregar
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2020