• Beranda
  • Berita
  • Suns lanjutkan rutinitas menang saat lumat Thunder 124-104

Suns lanjutkan rutinitas menang saat lumat Thunder 124-104

25 Februari 2022 13:02 WIB
Suns lanjutkan rutinitas menang saat lumat Thunder 124-104
Arsip - Bintang Phoenix Suns Devin Booker saat tampil menghadapi Houston Rockets dalam gim lanjutan NBA di Vivint Arena, Arizona, Amerika Serikat, Rabu (16/2/2022). (ANTARA/AFP/GETTY IMAGES/Christian Petersen)
Phoenix Suns melumat Oklahoma City Thunder 124-104 dalam lanjutan NBA di Paycom Center, Oklahoma City, Kamis waktu setempat (Jumat WIB), untuk melanjutkan tren meraih kemenangan yang tak ubahnya menjadi rutinitas bagi tim itu.

Mengawali periode yang bisa mencapai dua bulan tanpa Chris Paul karena ibu jari point guard kawakan itu patah, Suns nyaris tak kesulitan memegang kendali atas Thunder.

Tuan rumah hanya sempat memimpin pada menit-menit awal saat mesin Suns mungkin belum panas, sebelum kemudian lebih banyak jadi tim yang berusaha memangkas jarak ketertinggalan.

Baca juga: D'Angelo Russell bawa Timberwolves stop tren tandang positif Grizzlies

Upaya Thunder sempat membuahkan hasil saat merebut keunggulan 54-53 melalui tembakan tripoin Tre Mann pada awal kuarter ketiga, tapi itu jadi kali terakhir mereka punya lebih banyak poin dibandingkan Suns.

Suns melaju tak terbendung meraup rentetan poin 24-9 pada separuh akhir kuarter pemungkas untuk meraih kemenangan dalam delapan penampilan berturut-turut.

Devin Booker berkontribusi di hampir semua lini untuk menyokong Suns, kecuali blok, dengan mencetak 25 poin, mengirim 12 assist, melakukan enam steal dan mengamankan lima rebound.

Mikal Bridges dan Cameron Johnson sama-sama menyumbangkan 21 poin, Jae Crowder menambahkan 17 poin, Aaron Holiday mendapat 12 poin dan Landry Shamet menutup dengan 10 poin.

Baca juga: Bulls bendung kebangkitan Hawks untuk enam kemenangan beruntun

Bagi tuan rumah Shai Gilgeous-Alexander seperti petarung tunggal yang meraup 32 poin, tapi bantuan hanya datang berupa 15 poin dari John Giddey, 13 poin milik Aleksej Pokusevski serta 11 poin yang dicetak Mann.

Thunder menderita kekalahan kandang keempat beruntun serta enam kali kalah dalam delapan pertandingan terakhirnya, demikian catatan situs resmi NBA.

Kedua tim tak punya waktu istirahat panjang, sebab pada Jumat setempat (Sabtu WIB) langsung melantai lagi, Thunder bertandang ke Indiana Pacers dan Suns menjamu New Orleans Pelicans.

Baca juga: Jayson Tatum borong 30 poin saat Celtics hancurkan Nets
Baca juga: Cade Cunningham jadi penentu kemenangan Pistons atas Cavaliers

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2022