Muhaimin sempat kaget mendapatkan mandat tersebut karena tidak menyangka para pecinta vespa jauh-jauh dari Jakarta menghampiri ke Bogor hanya untuk memberikan dukungan.
"Ini kejutan dari pecinta vespa dan suatu kehormatan bagi saya, kita akan berjuang bersama. Termasuk sahabat saya Bang Boy BnR Foundation yang hari ini kita resmikan, yang secara rutin telah melakukan gerakan kemanusiannya kepada masyarakat yang menbutuhkan seperti khitan massal hari ini," kata Muhaimin dalam keterangannya di Jakarta, Kamis.
Baca juga: Purna PMI dukung Muhaimin Iskandar maju capres 2024
Muhaimin menyampaikan terima kasih kepada sahabat pecinta vespa yang mayoritas anak-anak muda dengan energinya penuh semangat dan BnR Foundation atas dukungan,
Dia mengajak komunitas pecinta vespa dan Kicau Mania untuk bersama-sama mewujudkan mimpi menjadikannya sebagai capres di Pilpres 2024.
Deklarator pecinta Vespa Indonesia Tya Ahmad mengatakan menilai Muhaimin memiliki hobi yang sama dan peduli terhadap anak muda. Karena itu dia mengaku setuju dan mendukung apabila Muhaimin maju sebagai capres di Pilpres 2024.
"Kami semua berharap Cak Imin menjadi Presiden pilihan rakyat, pilihan kami kaum muda, bersama ini kami sampaikan mandat sahabat-sahabat kepada Cak Imin," ujarnya.
Baca juga: Kiai Nurul Huda ajak warga nahdliyin dukung Muhaimin Iskandar
Kicau Mania dan pecinta vespa bersatu menyatakan dukungannya kepada Cak Imin untuk maju sebagai capres di Pilpres 2024.
Dimulai dari komitmen dukungan pecinta vespa yang menyatakan dukungannya secara terbuka dengan 100 orang membubuhkan tanda tangan dukungan di atas kain sepanjang 6 meter.
Setelah itu mereka langsung konvoi menuju markas Kicau Mania di Bogor untuk menyerahkan mandat tersebut kepada Muhaimin yang sedang mendeklarasikan terbentuknya BNR Foundation, sarana para istri kicau mania melakukan kegiatan sosial untuk sesama.
Baca juga: P2JI dukung Muhaimim Iskandar capres 2024
Pewarta: Imam Budilaksono
Editor: Joko Susilo
Copyright © ANTARA 2022