"Terbang" bersama Chanel dan Karl Lagerfeld

7 Oktober 2015 17:23 WIB
Paris (ANTARA News) - Perancang busana Karl Lagerfeld menyulap Grand Palais di Paris Prancis menjadi meja "check-in", ruang tunggu, gerbang no.5, lengkap dengan papan informasi penerbangan Chanel Airlines.

"Bandara" itu dihiasi latar langit dan awan, tidak ada pelancong berawajah tertekan.

"Begini lah bandara seharusnya. Memang begini bandara tapi lebih kecil dan ada penerbangan," kata Direktur Chanel Karl Lagerfeld, seperti yang diberitakan laman Reuters.

Chanel memamerkan koleksi busana spring/summer 2016 dengan tema bandara kali ini.

Lagerfeld terkenal dengan kreasinya menciptakan ruangan fashion show. Ia pernah membuat kasino, supermarket, dan bar ala Prancis.

Model Edie Campbell membuka pagelaran busana dengan memakai jumpsuit  pink dan hijau sambil mendorong koper hitam.

Model lain mengikuti dengan memakai jaket tweed boucle yang dipadukan dengan rok selutur, celana pipa lebar dan denim bordir.

Tema penerbangan juga hadir dalam gambar pesawat dan jadwal penerbangan di beberapa busana.

Busana wajib Chanel hadir dalam warna pastel atau monokrom, diikat di pinggang dengan pita.

Chanel juga menghadirkan kelap-kelip dalam atasan gaun malam berwarna perak yang dipakai bersama jaket, rok hitam dan terkadang celana panjang.

Kacamata pilot, topi baseball, sarung tangan perak, boot plastik dan sandal menghiasi busana Chanel.

Lagerfeld menjelaskan kali ini ia banyak memakai benda bersinar, sebagai refleksi dari matahari saat di pesawat. "Kami pakai banyak warna emas, di Chanel itu menyenangkan pakai perak dan warna kuning," kata Lagerfeld, 82.

Penerjemah: Natisha Andarningtyas
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015