"Jadi sesuai rencana, untuk pejabat yang rencana hadir dalam pawai obor api Asian Para Games di Makassar itu yakni Menhub dan Kapolri," kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Makassar, Achmad Hendra Hakamuddin di Makassar, Selasa.
Sesuai rencana, Menhub Budi Karya Sumadi akan menerima obor api estafet dari atlet paralimpik Sulsel yakni Bahar Rahman yang merupakan atlet lempar lembing.
Menhub membawa obor api Asian Para Games itu kemudian diserahkan ke atlet paralimpik Sulsel lainnya yakni Suwarni.
Pj Sekretaris Kota Makassar Naisyah Azikin menjelaskan jika pawai obor ini sama halnya saat penyambutan obor Asian Games yang lalu, dimana Makassar juga sudah sempat menjadi daerah persinggahan.
Namun untuk obor api Asian Games, akan diarak melalui rute Jalan Haji Bau menuju Jalan Penghibur, Jalan Ahmad Yani di Kantor Balaikota dan finish di lapangan Karebosi.
Selain Kota Makassar, pawai obor Asian Paragames 2018 ini juga menyinggahi sejumlah daerah di Indonesia seperti diawali dari Ternate (Maluku), Pontianak, Medan, Pangkal Pinang, Grobogan, Solo dan DKI Jakarta.
Pewarta: Abdul Kadir
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2018