"Sementara masih 148 sejak tadi pagi, ini ada nomor 149 cuma belum ada yang datang lagi. Kita buka terus pendaftaran sampai jam 15.00 WIB," ujar wanita berkerudung itu di ruang pendaftaran PPDB, Senin (24/6).
SMP Negeri 69 Jakarta menyediakan kuota penerimaan sebanyak 251 siswa dengan daya tampung tujuh kelas.
Adapun sesuai jadwal, pendaftaran PPDB DKI Jakarta jalur zonasi SMP-SMA dibuka pada 24-26 Juni 2019 mulai pukul 08.00 WIB.
Sementara Kepala SMP Negeri 69 Jakarta, Suryana, mengaku megahnya gedung sekolah menjadi daya pikat SMP Negeri 69 Jakarta menurut Kepala SMP Negeri 69, Suryana, Senin (24/6).
"Gedungnya baru dan megah, sarana prasarananya juga mendukung," ujar Suryana di kantornya.
Terlihat, SMP Negeri 69 Jakarta juga menyediakan sejumlah sarana pendukung ekstrakurikuler seperti lapangan basket.
Selain perangkat pendukung, tahun lalu pun rata-rata Nilai Evaluasi Murni (NEM) Ujian Nasional (UN) di sekolah berlantai empat itu cukup baik.
"Kalau rata-rata NEM untuk tahun ini membaik yaitu sekitar 53 lebih," ujar Suryana.
Di Jakarta Barat, menurut situs https://puspendik.kemdikbud.go.id/hasilun/, posisi NEM tertinggi masih diduduki SMP Negeri 75 dan SMP Negeri 111 yang memiliki nilai rata-rata di atas 87.
Baca juga: Orang tua CPDB manfaatkan bantuan operator pilih sekolah mandiri
Baca juga: Pemkot Jaktim belum dapat arahan soal perubahan kuota PPDB
Baca juga: Sistem zonasi PPDB tingkatkan kualitas layanan pendidikan
Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2019