"Terus terang saya surprise dengan pencapaian dia (Hendra/Ahsan). Dia cukup konsisten setelah comeback," kata Liliyana Natsir di sela mengikuti Tiket.com Kudus Relay Marathon 2019 di Alun-alun Kudus, Jawa Tengah, Minggu.
Mantan pemain bulu tangkis yang akrab dipanggil Butet itu berharap apa yang dilakukan oleh pasangan nomor dua dunia itu memotivasi pemain muda Indonesia yang saat ini masih kesulitan mencapai prestasi tertinggi.
"Semangatnya itu yang harus dicontoh. Usia tidak menjadi kendala," kata mantan pemain yang selama ini berpasangan dengan banyak pemain dan yang terakhir adalah Tontowi Ahmad.
Baca juga: Hendra/Ahsan menangi "All Indonesian Match" demi capai final
Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos ke final Kejuaraan Dunia 2019 setelah memenangi All Indonesian Match melawan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto demi mencapai partai final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis BWF.
Pasangan berjuluk The Daddies yang menjadi unggulan keempat turnamen ini menang 21-16, 15-21, 21-10 atas Fajar/Rian dalam pertandingan semifinal di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Sabtu setempat.
Pada final, The Daddies yang juga juara dunia 2013 dan 2015, akan menghadapi pasangan Jepang unggulan 12 Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang menyisihkan ganda putra China unggulan kedua Li Jun Hui/Liu Yu Chen 21-19, 21-13.
Baca juga: Target satu gelar masih terbuka
Pewarta: Bayu Kuncahyo
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2019