Penandatanganan itu dilakukan di depan para penggemar Ferrari yang memadati alun-alun katedral Milan dalam acara perayaan balapan GP Italia ke-90 dan juga ulang tahun Ferrari ke-90, demikian Reuters.
"Monza adalah salah balapan yang sangat menentukan, dari balapan-balapan ikonik kita," kata presiden Formula 1 Chase Carey ketika tampil di panggung bersama presiden klub otomotif Italia (ACI) Angelo Sticchi Damian dan juga perwakilan dari Monza.
GRAZIE TIFOSI ❤️ #90annidiemozioni #essereFerrari pic.twitter.com/8oFvcNby7j
— Scuderia Ferrari (@ScuderiaFerrari) September 4, 2019
Baca juga: Formula 1 umumkan kalender provisional 2020
Baca juga: Mercedes waspadai ancaman Ferrari di Monza
Monza telah menyetujui proposal kontrak perpanjangan pada April lalu namun baru menandatanganinya sekarang.
Dengan itu berarti semua sirkuit yang akan menggelar 22 seri balapan musim depan telah memiliki kejelasan kontrak.
Italia dan Inggris menjadi dua negara yang selalu menyelenggarakan grand prix setiap tahunnya sejak Formula 1 dimulai pada 1950.
Tahun depan, publik akan menyaksikan debut Vietnam dan kembalinya GP Belanda yang akan digelar di Zandvoort, sedangkan Jerman tidak akan lagi ada di kalender.
Baca juga: Verstappen dan Gasly gunakan power unit baru Honda di Monza
Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2019