Deklarasi pelajar Cinta Papua tersebut dilaksanakan di halaman Mapolres Lebak usai melaksanakan olah raga bersama, di Lebak, Jumat.
Baca juga: Jakarta Barat akan gelar acara solidaritas damai "Papua adalah Kita"
Deklarasi Cinta Papua tersebut sebagai bentuk sikap para pelajar di sekolah tersebut untuk menjaga persatuan, serta mendukung pemulihan situasi yang kondusif di Papua.
Mereka mengimbau semua pihak untuk senantiasa mendukung keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Baca juga: Warga Manokwari diimbau tak terhasut seruan aksi
Deklarasi Cinta Papua dihadiri oleh anggota Polres Lebak Dan pelajar SMAN 1 Rangkasbitung asal Papua. Mereka semua yang hadir, juga berkomitmen untuk menjaga Banten agar tetap kondusif.
Para pelajar SMAN 1 Rangkasbitung yang berasal dari Papua mengaku sangat senang bersekolah di SMAN 1 Rangkasbitung dan menyerukan untuk bersama-sama menjaga persatuan bangsa dan NKRI Harga Mati.
Baca juga: Panglima TNI dan Kapolri bertemu tokoh lintas agama di Jayapura
"Kami siswa pelajar SMAN 1 Rangkasbitung asal Papua sangat senang bersekolah di SMAN 1 Rangkasbitung, kami Cinta SMAN 1 Rangkasbitung, bersama-sama Polres Lebak mari kita jaga persatuan, kami Papua, kami Indonesia, NKRI Harga mati," seru para siswa SMAN 1 Rangkasbitung asal Papua dalam deklarasi tersebut.
Baca juga: Papua Terkini- MUI dorong pemerintah lakukan dialog terkait Papua
Pewarta: Mulyana
Editor: Yuniardi Ferdinand
Copyright © ANTARA 2019