Pebasket berusia 39 tahun itu mencetak 21 poin dan mengamankan enam rebound, mengirimkan tiga assist serta mendapatkan tiga steal untuk memastikan catatan sapu bersih Argentina dalam lima pertandingan bertahan, demikian laman resmi FIBA.
Baca juga: Luis Scola bukukan dwiganda kala Argentina taklukkan Nigeria
Kemenangan itu juga dibantu 12 poin dan lima rebound yang dibukukan Marcos Delia serta 10 poin milik Nicolas Brussino.
Polandia yang kesulitan menembus tebalnya pertahanan Argentina mendapati akurasi tembakan terbuka mereka cuma mencapai 38 persen, bahkan ketika mencoba peruntungan dari area perimeter hanya 29 persen percobaan tripoin mereka yang membuahkan hasil.
AJ Slaughter jadi pencetak angka Polandia dengan 16 poin diikuti 11 poin dan lima rebound dari Karol Gruszecki.
Polandia sempat memimpin 5-4 pada awal laga, namun itu menjadi momen terakhir mereka unggul sebelum Argentina melesat dan unggul 42-27 kala menutup paruh pertama.
Baca juga: Argentina atasi Venezuela, giliran Gabriel Deck bersinar
Sejak itu rotasi efisien yang diterapkan pelatih kepala Sergio Hernandez sukses menghasilkan 30 poin dari para pemain yang turun dari bangku cadangan, dibandingkan 10 milik Polandia.
Keunggulan terbesar Argentina atas Polandia sempat mencapai 31 poin, namun pada akhirnya mereka cukup puas dengan kemenangan 91-65 menjelang perempat final.
Argentina dan Polandia sudah dipastikan lolos ke perempat final, menanti lawan masing-masing dari Grup J antara Spanyol atau Serbia.
Baca juga: Yunani-nya Antetokounmpo jadi korban lanjutan catatan sempurna Amerika
Baca juga: Ceko ciptakan kejutan lagi, jungkalkan Brasil 93-71
Baca juga: Prancis capai perempat final usai menangi laga ketat kontra Lithuania
Baca juga: Australia di ambang perempat final, atasi Dominika 82-76
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2019