Mereka ini antara lain, grup JBJ95, Kim Jong-kook, Epik High, DIA, VAV, Baek A-yeon, GWSN dan satu grup (masih dirahasiakan) yang akan tampil pada 19 Oktober.
Baca juga: Taemin SHINee ungkap impian masa depannya
Lalu, ada Taemin SHINee, RGP (HaHa & Skull), Hwang Chi-yeul, Lovelyz, The Rose, Yellow Bee dan sebuah grup idola perempuan (masih dirahasiakan), yang akan hadir pada 20 Oktober.
Perwakilan Gyeonggi Tourism Organization, Lee Dong-ryoul berharap bisa menghadirkan berbagai budaya Korea sekaligus memperkenalkan Gyeonggi-do pada masyarakat Indonesia melalui acara ini.
"Kami ingin menghadirkan beragam kebudayaan Korea sekaligus menunjukkan kepasa warga Indonesia, Gyeonggi-do merupakan pusat kebudayaan Korea. Untuk menarik pengunjung pada event ini kami hadirkan artis-artis top Korea," kata dia dalam keterangan tertulis yang diterima ANTARA, Jumat.
Acara ini merupakan yang pertama kali pemerintah provinsi Gyeonggi selenggarakan di Indonesia.
Baca juga: Taemin SHINee bersiap tur konser di Jepang
Salah satu alasannya, karena antusiasme masyarakat Indonesia terhadap industri musik dan pariwisata Korea Selatan yang semakin meningkat.
Selain para idola K-Pop, "Gyeonggi K-Culture FESTA 2019" juga akan dihadiri beberapa perwakilan perusahaan Korea Selatan yang bergerak di budang tur dan travel. Mereka nantinya siap memberikan tips berwisata di 31 kota di Gyeonggi-do.
Tak hanya itu, rencananya ada juga workshop bersama salah satu studio menari K-pop “1Million" dan kompetisi K-pop cover dance serta cover song.
Penjualan tiket "Gyeonggi K-Culture FESTA 2019" akan dimulai pada 20 September 2019 dan informasi lebih lanjut bisa diakses melalui laman Instagram @FollowGyeonggi.
Baca juga: Taemin SHINee rilis single & Mini album "Want"
Baca juga: Taemin SHINee siapkan album solo
Baca juga: SHINee luncurkan teaser video terbaru
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019