Bocoran desain dan spesifikasi OnePlus 7T Pro itu datang dari Onleaks, dengan foto-foto mengungkapkan bahwa 7T Pro mendatang dibalut cangkang warna biru langit dengan kamera tiga lensa.
Mengutip igeeksblog, Jumat, OnePlus 7T Pro akan diluncurkan pada 26 September atau bulan depan. Perangkat OnePlus selama ini dikenal berkinerja baik dan bersaing dengan ponsel-ponsel merek besar.
Dari gambar, jelas bahwa ponsel akan memiliki layar ujung ke ujung ditambah kamera pop-up, yang sangat populer di pasaran saat ini.
Spesifikasi mengungkapkan bahwa 7T Pro akan memiliki tiga kamera utama yakni kamera utama 48MP, kamera telefoto 8MP, dan kamera ultra lebar 16MP.
Kamera depannya, OnePlus 7T Pro cenderung memiliki kamera 16MP dengan EIS.
Mengenai tampilan ponsel, diyakini bahwa 7T Pro akan dibekali layar AMOLED 6,65 inci dengan sensor sidik jari dalam layar (optik).
And to close the #OnePlus7T Series case for good, check out this official and high-resolution #OnePlus7TPro press render, on behalf of my Friends over @igeeksblog -> https://t.co/xOH1kdXvej pic.twitter.com/PHi6pJJxCS
— Steve H.McFly (@OnLeaks) September 18, 2019
Pada smartphone mendatang, OnePlus mempertahankan panel belakang 6T, dan beberapa perubahan pada desain belakang dibandingkan dengan model 2018.
7T Pro McLaren Edition saat ini memiliki desain bertekstur di seluruh panel belakang. Tahun lalu, OnePlus telah membatasi ini di bagian tengah belakang.
Tanggal peluncuran di India mungkin 26 September, tetapi peluncuran di seluruh dunia kemungkinan 15 Oktober.
Baca juga: OnePlus akan buka toko retail di Perancis
Baca juga: Jadi duta OnePlus, Robert Downey Jr kepergok pakai Huawei P30 Pro
Pewarta: Suryanto
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2019