• Beranda
  • Berita
  • Warganet kritik Blackpink yang datang telat di suatu acara promosi

Warganet kritik Blackpink yang datang telat di suatu acara promosi

12 Oktober 2019 14:52 WIB
Warganet kritik Blackpink yang datang telat di suatu acara promosi
Grup idola Blackpink dan mantan pesepakbola David Beckham dalam sebuah acara promosi. (KPOPMAP)
Warganet internasional memberikan kritik yang keras terhadap grup idola asal Korea Selatan Blackpink dan perusahaan hiburan tempat mereka bernaung, YG Entertainment, karena grup itu datang terlambat dalam suatu acara promosi.

Acara promosi tersebut juga dihadiri oleh legenda sepak bola asal Inggris, David Beckham.

Acara itu mengalami penundaan hingga 20 menit. Beberapa informasi menyebutkan penundaan acara disebabkan karena Blackpink datang terlambat, sebagaimana dikutip dari Kpopmap, Sabtu.

Warganet pun geram mengingat YG Entertainment tengah memiliki reputasi yang kurang baik.

Baca juga: "Kill This Love" BLACKPINK capai angka 600 juta tampilan di YouTube

Sejumlah warganet menyatakan ketidakpercayaan mereka terhadap YG Entertainment dan tentang bagaimana BLACKPINK bisa terlambat menghadiri acara tersebut.

Para penggemar Blackpink yang disebut sebagai Blink, di sisi lain, secara alami membela idolanya tersebut dan mengklaim bahwa grup idola itu benar-benar muncul tepat waktu. Sementara, penundaan itu disebabkan oleh beberapa alasan lain yang tidak diketahui.

Para wartawan yang hadir dalam acara tersebut menyatakan sebaliknya, bahwa Blackpink sebenarnya terlambat menghadiri acara itu. YG Entertainment sampai sekarang belum menanggapi masalah keterlambatan itu.

Baca juga: BLACKPINK sabet sertifikasi BRIT Silver di Inggris

Pewarta: Maria Rosari Dwi Putri
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2019