Kehadiran para Pimpinan MPR RI tersebut untuk menyampaikan undangan pelantikan Presiden-Wakil Presiden terpilih pada Minggu (20/10).
Pantauan di lapangan, para pimpinan MPR datang ke Rumah Dinas Wapres JK sejak pukul 7.30 WIB, mereka datang satu persatu.
Pimpinan MPR RI yang hadir antara lain Ketua MPR RI Bambang Soesatyo dan Wakil Ketua MPR RI Ahmad Muzani, Syarif Hasan, Ahmad Basarah, Fadel Muhammad, Lestari Moerdijat juga diketahui sudah tiba di kediaman JK.
Wakil Ketua MPR RI dari Fraksi PAN Zulkifli Hasan tiba di kediaman JK pada pukul 08.00 WIB, setelah itu Arsul Sani dari Fraksi PPP, dan Jazilul Fawaid terlihat datang paling terakhir.
Baca juga: Pimpinan MPR antar undangan kepada Prabowo
Baca juga: Pimpinan MPR sampaikan undangan ke SBY di Cikeas
Baca juga: Pimpinan MPR temui Ma'ruf Amin sampaikan undangan pelantikan
Pewarta: Imam Budilaksono
Editor: Yuniardi Ferdinand
Copyright © ANTARA 2019