• Beranda
  • Berita
  • Granada ke peringkat kedua setelah bekuk Osasuna 1-0

Granada ke peringkat kedua setelah bekuk Osasuna 1-0

19 Oktober 2019 04:43 WIB
Granada ke peringkat kedua setelah bekuk Osasuna 1-0
Pemain Granda Domingos Duarte. ANTARA/REUTERS/Mutsu Kawamori/AFLO/Mutsu Kawamori
Granada untuk sementara naik ke peringkat kedua klasemen La Liga, Jumat (18/10) waktu setempat, setelah mengakhiri perlawanan tim tamu Osasuna 1-0 berkat gol sundulan Domingos Duarte pada babak pertama.

Duarte mendapatkan ruang terbuka lebar di kotak penalti untuk melompat guna menanduk bola yang dia masukkan ke gawang Osasuna pada menit ke-38.

Dalam pertandingan yang berlangsung seimbang ini pertarungan seru terjadi di lapangan tengah. Akan tetapi, Osasuna kehilangan taji di barisan depan karena membiarkan striker Chimy Avila berjuang sendirian di ujung tombak serangan mereka.

Baca juga: Jadwal Liga Spanyol: Barcelona bisa rebut puncak dari Real Madrid

Osasuna harus bermain dengan 10 orang ketika Fran Merida diusir ke luar lapangan pada menit tambahan waktu normal.

Gol Duarte sudah cukup mengatrol Granada ke 17 poin atau berselisih satu poin di bawah pemuncak klasemen Real Madrid yang bertandang ke Mallorca hari ini.

Barcelona, 16 poin, dijajal Eibar, sedangkan Atletico Madrid yang berperingkat keempat dengan koleksi 15 poin, menjamu Valencia, demikian Reuters.

Baca juga: Ernesto Valverde minta El Clasico tidak dipindah atau ditunda

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2019