Ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari melangkah ke babak dua turnamen French Open 2019 yang diselenggarakan di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Perancis.
Dalam pertandingan yang berlangsung pada Selasa Rinov/Pitha menumbangkan pasangan Jepang Kohei Gondo/Ayane Kurihara dalam dua gim berdurasi selama 35 menit dengan skor 21-15, 21-14, demikian laman BWF.
Gim pertama berjalan cukup mulus bagi Rinov/Pitha. Wakil Tim Merah Putih itu kerap memimpin jalannya pertandingan. Sempat imbang di kedudukan 13-13, namun Rinov/Pitha mengumpulkan poin dengan cepat untuk menutup gim pembuka dengan skor 21-15.
Baca juga: Greysia/Apriyani antisipasi Liu/Xia di babak dua French Open 2019
Pada gim kedua, permainan kedua pasangan semakin sengit lewat saling curi poin. Namun Rinov/Pitha lebih menguasai permainan yang memaksa pasangan Jepang itu menyerah dengan selisih tujuh angka di gim kedua.
Rinov/Pitha dan Gondo/Kurihara sebelumnya sudah pernah bertemu satu kali di lapangan, yaitu di turnamen Akita Masters 2018 lalu. Waktu itu, Rinov/Pitha kalah dari pasangan Jepang tersebut dengan skor 17-21, 21-19, 15-21.
Selanjutnya di babak dua turnamen bulu tangkis level Super 750 yang berhadiah total mencapai 750.000 dolar Amerika Serikat itu, Rinov/Pitha akan berhadapan dengan pasangan asal Malaysia Tan Kian Meng/Lai Pei Jing pada Kamis.
Selain Rinov/Pitha, wakil ganda campuran Indonesia lainnya, yakni Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja juga lolos ke babak dua usai menyingkirkan pasangan Jepang Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo dengan skor 21-15, 21-17.
Baca juga: Hafiz/Gloria ingin ikuti jejak Praveen/Melati
Baca juga: Tommy terhenti, Shesar lolos dari babak pertama French Open
Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Copyright © ANTARA 2019