"Saya kira mudah-mudahan bisa menjadi lebih bisa fokus, nantikan ada pembagian tugas untuk kawasan timur," kata Basuki seusai menghadiri pelantikan 12 orang wakil menteri di Istana Negara Jakarta, Jumat.
Menurut Basuki, Wempi akan melaksanakan kerja mulai dari perencanaan teknis (survey, investigation, and design), pengadaan lahan (land acquisition), pelaksanaan konstruksi (construction), serta operasi pemeliharaan (operation and management) atau disingkat dengan Sidlacom.
"Untuk Indonesia timur belum tahu (Sidlacom) ini, saya mau diskusi sama beliau kira-kira kalau tadi melihat penjelasan Bapak Presiden begitu," kata Basuki.
Terkait dengan latar belakang Wempi yang berasal dari PDIP, Basuki pun tidak mempermasalahkannya.
Baca juga: Putra Papua ditunjuk Presiden Jokowi jadi Wamen PUPR
"Mudah-mudahan tidak masalah. Beliau juga birokrat 'kan beliau dari bupati jadi saya kira sudah mengenal birokrasi. Waktu beliau di sini yang saya dengarkan untuk fokus pada Indonesia timur," kata Basuki.
Meski Wempi disiapkan untuk mengawasi pembangunan kawasan Indonesia bagian timur, Basuki mengakui bahwa kerja keduanya akan tetap fleksibel.
"Saya kira tidak terlalu tegas begitu, ya, kerja 'kan tidak perlu, eh, kamu di sana, saya di sini, tidak perlu begitu. Saya kira fleksibilitas juga, kalau terlalu strick juga nanti tidak akan lancar, jadi fleksibilitas, kami punya code of conduct-nya'," ungkap Basuki.
Wempi mengatakan masih menunggu peraturan presiden (perpres) mengenai tugas dan tanggung jawabnya.
"Saya sebagai wakil menteri siap untuk membantu Pak Menteri untuk program yang sudah ada namun belum terlaksana pada tahun kemarin. Saya berharap mungkin kami bisa punya data yang valid untuk memacu itu supaya pembangunan infrastruktur bisa lebih cepat," kata Wempi.
Baca juga: John Wempi Wetipo dan percepatan infrastruktur kawasan Timur
Presiden RI Joko Widodo melantik 12 orang wakil menteri untuk 11 kementerian pada hari Jumat. Mereka adalah:
1. Wakil Menteri Luar Negeri: Mahendra Siregar (Dubes Indonesia untuk Amerika Serikat)
2. Wakil Menteri Pertahanan: Wahyu Sakti Trenggono (Mantan Bendahara Tim Kampanye Nasional)
3. Wakil Menteri Agama: Zainut Tauhid Sa'adi (Wakil Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI)/PPP)
4. Wakil Menteri Keuangan: Suahasil Nazara (Kepala Badan Kebijakan Fiskal)
5. Wakil Menteri Perdagangan: Jerry Sambuaga (Politisi Golkar)
6. Wakil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat: John Wempi Wetimpo (Bekas Bupati Jayawijaya/PDIP)
7. Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan: Alue Dohong (Badan Restorasi Gambut)
8. Wakil Menteri Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi: Budi Arie Setiadi (Mantan Ketua Umum Projo)
9. Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala BPN: Surya Tjandra (PSI) 10. Wakil Menteri BUMN: Kartika Wirjoatmodjo (Direktur Utama Bank Mandiri)
11. Wakil Menteri BUMN: Budi Gunadi Sadikin (Direktur Utama Inalum)
12. Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif: Angela Tanoesoedibjo (Putri Ketua Umum Perindo Hari Tanoesoedibjo/Fungsionaris Perindo)
Pewarta: Desca Lidya Natalia
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2019