Kepala Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden Erlin Suastini dalam keterangannya diterima di Jakarta, Minggu, menyebutkan Minggu ini merupakan hari kedua Presiden Jokowi berada di Bangkok, Thailand.
Baca juga: Presiden ke KTT ASEAN di Thailand bawa isu pembangunan infrastruktur
Baca juga: Presiden Jokowi dorong ASEAN tindaklanjuti kerja sama Indo-Pasifik
Berturut-turut setelah itu, Presiden Jokowi akan menghadiri KTT ke-22 ASEAN-China, mengadakan pertemuan bilateral dengan Direktur Pelaksana IMF, dan menghadiri KTT ke-16 ASEAN-India.
Kemudian setelah santap siang bersama, Presiden Jokowi akan bertemu dengan PM India dan menghadiri KTT ke-10 ASEAN-PBB.
Pada malam harinya, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana akan menghadiri gala dinner bersama pemimpin negara anggota ASEAN lainnya di Impact Challenger, Bangkok, Thailand.
Baca juga: Presiden Jokowi hadiri sesi Pleno KTT ke-35 ASEAN di Bangkok
Baca juga: Presiden Jokowi ajak ASEAN implementasi "outlook" tentang Indo-Pasifik
Pewarta: Agus Salim
Editor: Nurul Hayat
Copyright © ANTARA 2019