"Jadi pelayanan untuk pembuatan SKCK menjelang pendaftaran CPNS tentu meningkat dari hari biasanya sekitar 50 maksimal 100 per hari. Sudah dari dua hari yang lalu bisa mencapai 150 orang dalam sehari," kata Wakil Kepala Satuan Intelijen dan Keamanan Polres Metro Jakarta Pusat Komisaris Polisi Imam Robik saat ditemui di Polres Metro Jakarta Pusat, Selasa.
Berdasarkan pantauan Antara hingga pukul 11.30 WIB masyarakat masih memenuhi ruangan pelayanan SKCK untuk mengisi formulir pendaftaran dan melengkapi data- data untuk mendapatkan salah satu surat yang menjadi prasyarat untuk pendaftaran CPNS itu.
Amel misalnya salah satu warga dari Cempaka Putih yang mengajukan permohonan SKCK untuk pendaftaran CPNS menyebut proses pembuatan surat itu cukup mudah.
Baca juga: Pelajar ikut demo disanksi jegal SKCK dinilai keliru, semena-mena
Baca juga: Polrestro Jaktim siapkan ruangan khusus bagi pemohon SKCK
Baca juga: Warga nilai pembuatan SKCK 2018 lebih efisien
"Ini tahun kedua bikin SKCK, kalau pertama kali baru mau bikin pasti dipandu karena yang kedua jadi tinggal langsung aja. Tapi tetap mudah sih sama, " kata Amel yang pernah mengajukan SKCK untuk mendaftar CPNS tahun lalu.
Berbeda dengan Amel, Dewina Tania merasa pembuatan SKCK terutama lewat jalur online tidak efektif dan lamban karena masih harus mengisi data meski sudah melakukannya secara daring.
"Aku kira tinggal ngambil doang tapi ternyata harus isi identitas diri terus disuruh fotokopi kan ribet ya ngapain online kalau gitu," kata Tania.
Imam menyebutkan hingga Selasa siang pukul 12.00 WIB jumlah masyarakat yang mengajukan pembuatan SKCK di Polres Metro Jakarta Pusat sudah mencapai 110 orang.
Menurutnya jika administrasi seperti pengisian data diri dan kelengkapan fotokopi surat- surat sudah lengkap, SKCK dapat segera diproses dalam waktu 30 menit.
"Kalau semua sudah lengkap, untuk satu SKCK paling 15 menit- 30 menit sudah selesai," ujar Imam.
Bagi masyarakat yang ingin mendapatkan SKCK untuk mendaftarkan diri sebagai CPNS dapat membawa 1 lembar fotokopi KTP, 1 lembar fotokopi Kartu Keluarga, 1 lembar fotokopi akta kelahiran, dan pas foto ukuran 4x6 dengan latar merah 5 lembar ke Kepolisian Resor Metro sesuai dengan wilayah administrasi yang tertera di KTP.
Secara khusus layanan pembuatan SKCK di Polres Metro Jakarta Pusat tersedia pada hari kerja Senin- Jumat pukul 08.00- 15.00 WIB.
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2019