Aldila Sutjiadi yang berpasangan dengan petenis Thailand Peangtarn Plipuech menang straight set 6-0, 6-4 atas pasangan China Wang Xinyu/Lin ZhuValeria Savinykh/Dalila Jakupovic pada pertandingan perempat final W100 Shenzen, yang dimainkan di Mission Hills Sport and Eco Park Tennis Center, Shenzen, China, demikian dilansir laman resmi ITF.
Baca juga: Atasi unggulan kedua, Aldila melaju ke perempat final W100 Shenzen
Baca juga: Aldila melaju ke kualifikasi akhir W100 Shenzen
Pada semifinal, mereka akan berhadapan dengan pasangan Sofia Shapatava (Georgia)/Emily Webley-Smith (Britania Raya) untuk memperebutkan tiket ke partai puncak.
Petenis putra Indonesia Christopher Rungkat, juga meraih kemenangan pada pertandingan perempat final kategori ganda putra ATP Challenger 80 Jepang di Kobe pada Kamis.
Baca juga: Christo tersingkir pada pertandingan pertama Shenzen Longhua Open
Christo yang berpasangan dengan petenis Swedia Andre Goransson sukses mengatasi perlawanan pasangan Arjun Kadhe (India)/Enrique Lopez Perez (Spanyol) dengan kemenangan straight set 6-4, 6-2.
Pasangan Christo/Goransson akan berhadapan dengan pasangan China Yan Bai/Zhe Li pada semifinal.
Aldila dan Christo merupakan dua dari sepuluh petenis Indonesia yang disiapkan Indonesia untuk menghadapi SEA Games Filipina 2019. Pada perhelatan Asian Games 2018, mereka berdua dipasangkan pada kategori ganda campuran, dan berhasil memenangi medali emas.
Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2019