• Beranda
  • Berita
  • Meski kalahkan Latvia, nasib Slovenia tergantung Austria

Meski kalahkan Latvia, nasib Slovenia tergantung Austria

17 November 2019 02:50 WIB
Meski kalahkan Latvia, nasib Slovenia tergantung Austria
Penyerang tim nasional Slovenia Andraz Sporar (kiri) melepaskan tembakan ke gawang Latvia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2020 Grup G di Stadion Stozice, Ljubljana, Slovenia, Sabtu (16/11/2019) setempat. (ANTARA/REUTERS/Borut Zivulovic)
Slovenia memetik kemenangan tipis 1-0 atas tamunya Latvia dalam pertandingan kualifikasi Piala Eropa 2020 Grup G di Stadion Stozice, Sabtu setempat (Minggu WIB).

Kelolosan mereka ke putaran final berada di tangan Austria karena kemenangan melawan Latvia hanya mengangkat posisi Slovenia ke urutan ketiga klasemen Grup G dengan 14 poin atau masih terpaut dua poin di bawah Austria (16) yang baru akan melakoni laga melawan Makedonia Utara.

Jika Austria memetik satu poin saja dari laga itu, maka asa Slovenia lolos ke putaran final habis sudah.

Slovenia dua kali kalah melawan Austria dan tak lagi berpeluang tampil lewat jalur playoff karena Slovenia tak tampil baik dalam keikutsertaan mereka pada UEFA Nations League 2018-19 dengan hanya menempati urutan paling buncit klasemen akhir Grup 3 Liga C.

Baca juga: Austria permalukan Slovenia demi perbesar asa lolos

Tipisnya harapan tampil pada putaran final Piala Eropa 2020 membuat tim besutan Matjaz Kek tampil dominan kala menjamu Latvia di Stadion Stozice dengan menguasai sekitar  70 persen pengendalian bola sepanjang laga.

Sayang, dominasi itu tak kunjung membuahkan hasil hingga babak pertama usai, termasuk setelah tembakan jarak jauh Jasmin Kurtic hanya membentur mistar gawang pada menit ke-17.

Kegagalan itu tak membuat Slovenia patah arang hingga akhirnya pada menit ke-54 upaya mereka membuahkan hasil.

Baca juga: Hasil Grup G: Polandia lolos, empat tim lain berebut satu tiket lagi

Josip Ilicic merangsek dari sektor sayap kiri melewati pemain bertahan lawan sebelum melepaskan umpan tarik yang berusaha dihalau oleh Igor Tarasovs, namun bola malah memperdaya kiper Pavels Steinbors sebelum bersarang ke dalam gawang sendiri.

Tarasovs sempat berusaha membayar kesalahannya dengan mengirimkan umpan sundulan untuk kemudian ditanduk oleh Vladimirs Kamerss di muka gawang, sayang bola masih bisa ditepis oleh kiper Jan Oblak.

Sebaliknya, beberapa peluang Slovenia untuk menambah keunggulan tak kunjung membuahkan hasil hingga peluit tanda laga usai.

Baca juga: Hazard bersaudara jaga catatan sempurna Belgia

Susunan pemain:

Slovenia (4-4-2): Jan Oblak; Petar Stojanovic, Aljax Struna, Miha Mevlja, Bojan Jokic; Josip Ilicic, Rene Krhin (Jaka Bijol), Jasmin Kurtic, Benjamin Verbic (Roman Bezjak); Haris Vuckic (Miha Zajc), Andraz Sporar
Pelatih: Matjaz Kek

Latvia (4-3-3): Pavels Steinbors; Roberts Savalnieks, Kaspars Dubra, Vitalijs Maksimenko, Raivis Jurkovskis; Igors Tarasovs, Marcis Oss, Davis Ikaunieks (Roberts Uldrikis); Vladislavs Fjodorovs, Vladislavs Gutkovskis (Olegs Laizans), Vladimirs Kamess (Eriks Punculs)
Pelatih: Slavisa Stojanovic

Baca juga: Italia mantapkan puncak klasemen tanpa kekalahan

Baca juga: Spanyol kokoh di puncak usai cukur Malta 7-0


 

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2019