• Beranda
  • Berita
  • Taman Maju Bersama di Kamal ditargetkan rampung Desember

Taman Maju Bersama di Kamal ditargetkan rampung Desember

20 November 2019 20:03 WIB
Taman Maju Bersama di Kamal ditargetkan rampung Desember
Taman Maju Bersama (TMB) ditargetkan akan rampung pada Desember 2019 di Jalan Sahabat, Kelurahan Kamal, Kalideres, Jakarta Barat, Rabu (20/11/2019). (ANTARA/HO- Dokumentasi Satuan Pelaksana Suku Dinas Kehutanan Kecamatan Kalideres Jakarta Barat)
Pembangunan Taman Maju Bersama (TMB) di Jalan Sahabat, Kelurahan Kamal, Kalideres, Jakarta Barat, ditargetkan rampung pada Desember 2019.

Kepala Suku Dinas Kehutanan Jakarta Barat Firdaus Rasyid mengatakan, TMB sudah mencapai 90 persen,dan segera dinikmati masyarakat.

"Saat ini tinggal menunggu jadwal pemasangan rubber mat untuk lantai di area bermain," kata Firdaus di Jakarta, Rabu.

Firdaus mengatakan, pembangunan TMB dimulai sejak Agustus. Pihaknya menggelar "Focus Group Discussion" (FGD) untuk mendengarkan aspirasi warga sebelum pembangunan berlangsung.

Baca juga: Taman Kembang Kerep dibangun tanpa APBD DKI
Baca juga: Anies harapkan tahun 2020 ada 200 taman di DKI Jakarta


Taman seluar 6.000 meter persegi itu akan dilengkapi sejumlah fasilitas olahraga seperti lapangan multifungsi yakni bisa digunakan untuk futsal, basket, voli dan bulutangkis.

Selain itu, juga terdapat trek joging, area bermain anak, toilet dan pos jaga. "Anggarannya sendiri Rp2,1 milyar dari Dinas Kehutanan Provinsi DKI Jakarta," kata dia.

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2019