Tim putra Yogyakarta mengalahkan tim putra asal Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada pertandingan final di Pantai Ancol, Jakarta, Kamis petang.
Sementara tim putri asal Provinsi Jawa Timur sukses meraih medali emas setelah mengalahkan Provinsi Bangka Belitung. Cabor bola voli pantai diikuti 22 tim putri dan 19 tim putra dari 22 provinsi seluruh Indonesia.
Tuna rumah Provinsi DKI Jakarta hanya mampu meraih peringkat kelima untuk tim putra dan putri pada cabang olahraga bola voli di Popnas XV 2019.
Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) DKI Jakarta Mohamad Taufik mengatakan pertama kali dalam sejarah perbolavolian di Jakarta digelar dengan lapangan di pantai.
"Kita benar-benar memiliki lapangan bola voli pantai yang sesungguhnya," kata Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta tersebut.
Selama ini pertandingan digelar di Stadion Gelora Bung Karno, yang mana itu bukan bola voli pantai, tetapi bola voli pasir.
"Tiadak ada susasan pantai disana," ujar Taufik.
Pertandingan di Ancol kali ini merupakan tonggak awal melahirkan atlet-atlet bola voli pantai, khususnya di DKI Jakarta dan Indonesia pada umumnya.
Baca juga: Menpora resmi buka POPNAS XV 2019
Baca juga: Pelari Sulut raih dua emas di Popnas XV
Pewarta: Fauzi
Editor: Aris Budiman
Copyright © ANTARA 2019