Dilansir Soompi, Komisioner Lee Yong Pyo dari Badan Kepolisian Metropolitan Seoul mengatakan, "Ada catatan tulisan tangan ditemukan di atas meja di ruangan rumahnya."
Polisi lain menyebutkan isi dari catatan itu tidak akan diungkapkan pada publik.
Goo Hara ditemukan tak bernyawa oleh pengurus rumah tangga pada 24 November pukul 18.00 waktu setempat. Berdasarkan penyelidikan dan testimoni dari keluarga, tidak ada bukti terjadi tindak kejahatan.
Terkait kemungkinan otopsi, polisi mengatakan itu akan diputuskan dengan mempertimbangkan opini keluarga dan hasil penyelidikan.
"Saat ini belum ada keputusan."
Polisi juga menyatakan berdasarkan rekaman kamera pengawas, Goo Hara telah dikonfirmasi pulang ke rumah pada 24 November pukul 12.35.
"Jadi diduga ia meninggal dunia antara waktu kepulangan hingga ketika ditemukan oleh pengurus rumah pukul 6 petang."
Pengurus rumah yang menemukan Goo Hara disebut memiliki hubungan dekat dengan sang penyanyi sejak lama.
"Dia pergi ke rumahnya setelah mencoba menghubungi Goo Hara tapi tidak dijawab."
Baca juga: "Selamat malam", unggahan terakhir Goo Hara
Baca juga: Agensi siapkan tempat bagi penggemar untuk mengenang Goo Hara
Baca juga: Goo Hara meninggal, berikut pernyataan agensi Production Ogi
Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2019