Persija mengambil kendali serangan sejak awal pada pertandingan bertempo tinggi ini. Peluang pertama mereka dapatkan melalui sundulan Marko Simic menyambut umpan silang dari sisi kiri, namun bola masih melebar.
Peluang bagus kembali didapatkan Simic empat menit berselang. Kali ini tiang gawang menggagalkan sepakan penyerang Kroasia itu untuk menghasilkan gol.
Baca juga: Andritany tidak perlu suntikkan motivasi lebih kepada para pemain
Peluang milik Persija kembali tercipta pada menit ke-27. Tetapi sundulan Simic membentur mistar gawang.
Sepanjang jalannya laga babak pertama, Persipura masih kesulitan mengancam gawang tuan rumah. Praktis kiper Andritany Ardhyasa tidak terlalu banyak bekerja keras untuk mengamankan gawangnya.
Baca juga: Persija ikat kerja sama dengan FC Tokyo
Baca juga: Tak bakal juara musim ini, Persija fokus menangi semua laga tersisa
Tiga menit menjelang turun minum, Riko Simanjuntak mendapatkan peluang untuk memecah kebuntuan. Sayangnya sepakan pemain bertubuh kecil itu melambung di atas mistar gawang Persipura.
Susunan pemain:
Persija: Andritany, Novri Setiawan, Xandao, Fachrudin, Ryuji Utomo, Tony Sucipto, Rohit Chand, Sandi Sute, Riko Simanjuntak, Heri Susanto, Marko Simic
Persipura: Dede Sulaeman, Tinus Pae, Ribeiro, Tjoe, Telaubun, M. Tahir, Immanuel Wanggai, Conteh, Louis, Titus Bonai, Boaz Solossa
Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2019