Hasil tersebut membawa pasukan Frank Lampard harus tertahan di posisi keempat dengan koleksi 26 poin. Sementara itu, bagi West Ham, ini merupakan kemenangan pertamanya dalam delapan laga terakhir sekaligus mengantarkan mereka naik ke urutan ke-13 dengan torehan 16 poin, demikian dilansir laman resmi Liga Inggris.
Tuan rumah sudah tampil mengancam kala laga berusia sembilan menit. Berawal dari umpan silang Pedro, Pulisic langsung menyambar bola dari tengah kotak penalti. Namun upaya tersebut gagal berbuah gol karena sundulannya melambung terlalu tinggi di atas gawang.
Baca juga: Liverpool cuma butuh 10 pemain atasi Brighton
Chelsea kembali meneror pada menit ke-21 saat Pulisic memberikan sundulan kencang ke gawang West Ham. Sayang bola masih melambung terlalu tinggi sehingga gagal membuka keunggulan.
West Ham baru bisa membalas menyerang pada menit ke-24. Umpan silang Robert Sondgrass langsung disambar oleh Michail Antonio, tetapi tandukan dari tengah kotak penalti itu dimentahkan oleh kiper Kepa.
Chelsea hampir membuka keunggulan dua menit menjelang turun minum. Mateo Kovacic dan Olivier Giroud secara bergantian mengancam gawang West Ham, tetapi tembakan mereka gagal membuahkan gol.
Armada Frank Lampard memiliki peluang emas saat Pulisic melesakkan bola ke gawang West Ham. Sayang sontekan gelandang asal Amerika Serikat itu meleset melebar ke sisi kiri gawang.
Hingga babak pertama usai, kedua tim masih belum mampu menciptakan gol.
Baca juga: Bulan madu Mourinho berlanjut, Tottenham bekap Bournemouth
Memasuki babak kedua, sang tamu akhirnya berhasil memecah kebuntuan tepatnya pada menit ke-48. Umpan yang diterima oleh Creswell dari Pablo Fornals langsung dilesakkan ke pojok kanan gawang The Blues.
Unggul 1-0, West Ham terus menyerang. Pada menit ke-59, tendangan sudut dari Snodgrass langsung disundul Fabian Balbuena. Namun upaya tersebut gagal berbuah gol karena masih meleset dari sasaran.
Semenit berselang, sang tamu kembali meneror dan hampir saja membuat Chelsea kebobolan kedua kalinya. Namun beruntung sepakan kaki kiri Michail Antonio dari tengah gawang dapat ditepis oleh Kepa.
Chelsea hampir menyamakan kedudukan pada menit ke-89 seandainya sepakan Pulisic dari tengah kotak penalti tidak melebar ke sisi kanan gawang.
Angan-angan Chelsea menambah poin dan naik peringkat pun buyar karena tidak mampu menciptakan gol hingga peluit tanda laga usai dibunyikan.
Baca juga: Manchester City gagal pangkas jarak usai ditahan imbang Newcastle 2-2
Susunan pemain:
Chelsea (4-3-3): Kepa Arrizabalaga; Reece James, Kurt Zouma, Fikayo Tomori, Emerson; Mateo Kovacic, Jorginho; Pedro, Mason Mount, Christian Pulisic; Olivier Giroud.
West Ham (4-1-4-1): David Martin; Ryan Fredericks, Angelo Ogbonna, Fabian Balbuena, Aaron Cresswell; Declan Rice; Robert Snodgrass, Mark Noble, Pablo Fornals, Felipe Anderson; Michail Antonio.
Pewarta: Shofi Ayudiana
Editor: Irwan Suhirwandi
Copyright © ANTARA 2019