Hasil itu jadi kali pertama Raptors menelan kekalahan dalam dua pertandingan beruntun musim ini, setelah mereka tampil kalah agresif dari tamunya.
Baca juga: Harden pimpin Rockets tundukkan Clippers
Baca juga: Siakam panen 44 poin saat Raptors taklukkan Pelicans
Statistik pertandingan laman resmi NBA mencatat tuan rumah hanya melepaskan 88 percobaan tembakan terbuka sepanjang laga, atau 10 kali lebih sedikit dibandingkan Rockets.
Sektor tembakan luar busur jadi pembeda utama dalam pertandingan kali ini, Rockets melesakkan 22 kali tripoin, sedangkan Raptors hanya 12 kali.
The @HoustonRockets sink 11 triples in the opening half and lead on @NBATV!#OneMission 63#WeTheNorth 55
— NBA (@NBA) December 6, 2019
Danuel House Jr: 16 PTS, 3 3PM
Ben McLemore: 14 PTS, 4 3PM
P.J. Tucker: 11 PTS, 3 3PM
Pascal Siakam: 18 PTS pic.twitter.com/5panYVYIjj
Russell Westbrook mencapai raihan triganda kelimanya musim ini lewat catatan 19 poin, 13 rebound dan 11 assist dalam kemenangan Rockets kali ini.
Ben McLemore jadi pengumpul angka terbanyak Rockets melalui 28 poin, diikuti James Harden 23 poin dan tujuh rebound, PJ Tucker dwiganda 18 poin dan 11 rebound serta 16 poin milik Danuel House Jr.
Di kubu Raptors Pascal Siakam melanjutkan performa dominannya dengan catatan 24 poin dan sembilan rebound, dibantu 20 poin, enam rebound dan lima assist Fred VanVleet, 19 poin, lima rebound dan delapan assist Kyle Lowry, serta masing-masing 14 dan 10 poin dari Norman Powell dan Serge Ibaka.
Hasil tersebut membuat Raptors yang kini memiliki catatan 15 kemenangan dan enam kali kalah (15-6) melorot ke urutan keempat klasemen Wilayah Timur, sedangkan Rockets (14-7) tak beranjak dari posisi kelima di Wilayah Barat.
Di pertandingan berikutnya, Rockets akan menjamu Phoenix Suns (10-11) pada Sabtu (7/12) waktu setempat (Minggu WIB), sedangkan Raptors baru melantai sehari berselang di kandang Philadelphia 76ers (15-7).
Baca juga: Clippers hentikan kemenangan beruntun Blazers
Baca juga: Davis dan James pimpin Lakers hantam Nuggets 105-96
Baca juga: Davis dan James pimpin Lakers hantam Nuggets 105-96
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Teguh Handoko
Copyright © ANTARA 2019