Pihak The Standard menjelaskan bahwa penghargaan ini diberikan kepada orang yang paling dicintai oleh orang-orang Thailand secara nasional, dan Lisa memperoleh lebih dari tiga juta suara melalui sistem voting.
Agensi memuji eksistensi Lisa yang kuat sebagai penyanyi, model, dan influencer sepanjang tahun 2019.
"(Lisa) terus menjadi fenomena. Dia memulai tahun ini dengan comeback 'Kill This Love', dan dia telah terdaftar sebagai salah satu ikon mode paling berpengaruh di dunia," tulis agensi tersebut dalam keterangannya seperti dikutip dari Koreaboo pada Jumat.
The Standard mengakui pencapaian Lisa untuk tur empat benua bersama Blackpink, menjadi inspirasi merek mewah Celine, tampil di festival musik bergengsi Coachella, dan memenangkan tiga penghargaan di E! People’s Choice Awards.
Tahun 2019 ini menjadi tahun kedua dimana Lisa memenangkan penghargaan sebagai "Most Popular Person of the Year".
Penghargaan lain yang telah dikumpulkan Lisa pada 2019 termasuk “Most Influential Fashion Icon” versi Lyst, “Asia’s Most Beautiful Woman” versi Starmometer dan “Most Beautiful Faces” versi TC Candler.
Baca juga: Niki ingin kolaborasi bareng Lisa BLACKPINK
Baca juga: Lisa BLACKPINK donasikan dana untuk korban banjir Thailand
Baca juga: Blackpink bakal kejutkan Samsung "A Galaxy Event"
Pewarta: Maria Rosari Dwi Putri
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019