JYP Entertainment telah membagikan pembaruan tentang tindakan hukum untuk melindungi GOT7 dari "sasaeng", julukan penggemar idola yang bahkan menguntit para idolanya dan mengganggu privasi.
Dikutip dari Soompi, Sabtu, agensi itu mengunggah pernyataan resminya yang mengatakan bahwa JYP Entertainment tak akan segan untuk mengambil langkah hukum yang mungkin tanpa keringanan terhadap semua tindakan yang memfitnah atau merusak citra dan karakter artisnya.
Baca juga: Penggemar Fanatik Mendiang Aktor Bollywood Mengamuk
"Berdasarkan pemantauan dan laporan kami dari penggemar, kami memverifikasi bukti dan telah menyelesaikan pengajuan keluhan hukum," kata agensi yang juga menaungi grup idola TWICE itu.
"Tindakan yang lebih akurat dan pasti dimungkinkan berkat laporan yang dikirim oleh penggemar," ujarnya melanjutkan.
JYP Entertainment lalu mengucapkan terima kasih atas perhatian IGOT7 atau Ahgasae yang terus memberikan laporan terkait kasus tersebut.
"Kami sekali lagi mengucapkan terima kasih yang tulus, dan kami meminta penggemar terus mengirimkan laporan ke fan@jype.com," tulis JYPE.
"Kami tidak akan mengabaikan tindakan ilegal tanpa malu yang melanggar hak pribadi artis, dan kami akan terus mengambil tindakan berdasarkan hukum perdata dan pidana tanpa kelonggaran terkait tindakan yang menghalangi artis kami untuk melakukan kegiatan yang sehat," pungkasnya.
Sebelumnya, sejumlah anggota GOT7 beberapa kali mengunggah peringatan melalui akun media sosial mereka terkait para "sasaeng" yang mengganggu kehidupan pribadi sang idola.
Salah satu personel GOT7, Youngjae bahkan sempat mengunggah pernyataan bahwa ia merasa terganggu dan meminta "sasaeng" untuk berhenti menguntitnya.
Sementara itu, grup idola pria GOT7 saat ini tengah berada di tengah-tengah konser tur dunia mereka, "KEEP SPINNING".
Pada 2020, mereka akan mengunjungi Bangkok, Singapura, Kuala Lumpur, dan Taipei.
Tiket konser mereka di Bangkok habis terjual dan pihak penyelenggara menambah jadwal konser mereka selama dua hari di Rajamangala Stadium dengan kapasitas hingga lebih dari 40 ribu penonton.
Baca juga: Dikuntit warga asing, Twice kini dilindungi pihak kepolisian
Baca juga: Jihyo TWICE terluka saat dikerubungi fans, JYP beri peringatan
Baca juga: Lana Del Rey merasa terancam akan dibunuh fans Rusia
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2019