Sejumlah tim esport Indonesia berhasil mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia.
Selain itu, kehadiran ponsel gaming, serta peluncuran game dan rilis web series yang terinspirasi game juga mendorong industri game Tanah Air.
Kendati demikian, ada juga kontroversi pembuat konten game Kimi Hime yang mendapat "kartu merah" dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), hingga kontroversi fatwa untuk game PUBG yang banyak menyita perhatian publik.
Berikut delapan peristiwa game Indonesia sepanjang 2019 sebagaimana dirangkum Antara:
1. Piala Presiden Esports 2019
Perkembangan esport di Indonesia dapat batu loncatan ketika diadopsi menjadi cabang olahraga baru dalam ASEAN Games 2018. Industri esport kemudian kembali digemparkan dengan pelaksanaan acara Piala Presiden esport 2019. Kedua peristiwa ini menandakan bahwa esport sudah mulai diakui oleh masyarakat Indonesia.
Turnamen Piala Presiden Esports 2019 dibuka sejak 29 Januari 2019, dan diikuti oleh 3.572 tim esports dari seluruh pelosok Tanah Air. Pada puncak turnamen pada 31 Maret 2019, tim ONIC Esports berhasil memenangkan pertandingan, dan keluar sebagai juara pertama Piala Presidents Esports 2019.
Turnamen esports pertama di Indonesia itu dilangsungkan dengan dukungan penuh dari Kantor Staf Presiden, Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian Komunikasi dan Informatika, dan Badan Ekonomi Kreatif.
Pada pertengahan Oktober 2019, kejuaraan Piala Presiden Esports 2020, diikuti peserta dari enam negara di Asia Tenggara, resmi digulirkan.
Berbeda dengan pergelaran pertama yang hanya mempertandingkan satu game, yaitu Mobile Legends, PPE tahun kedua akan ada beberapa game yang dimainkan yakni Free Fire, eFootball PES 2020, satu game kasual Mobile Premier League, dan satu game nasional yang masih dikurasi oleh Dewan Kurasi Game Nasional.
2. "Ragnarok: Forever Love", game diangkat jadi web series
Penerbit game Gravity Game Link meluncurkan PC online game "Ragnarok: Forever Love" yang merupakan kelanjutan dari mobile game Ragnarok Online pada 7 September 2019.
Game tersebut memperkenalkan karakter dan kota baru dibandingkan dengan dunia Ragnarok yang telah dikenal sebelumnya. Dalam game tersebut juga muncul ras baru, serta fitur-fitur tambahan.
Penerbit game Gravity Game Link juga merilis web series "Cinta Abadi" yang terinspirasi dari game "Ragnarok: Forever Love." Web series dengan enam episode tersebut mengusung genre romance fantasy dengan bumbu horor, dan dibintangi oleh Brandon Salim, Amanda Rawles dan Shandy William.
Baca juga: Main di web series Ragnarok, Brandon Salim jadi ketagihan main game
Baca juga: Game Ragnarok diangkat jadi web series "Cinta Abadi"
Baca juga: "Ragnarok: Forever Love" meluncur, Project H diumumkan
3. Indonesia juara dunia Mobile Legends M1 World Championship
Indonesia yang diwakili tim esports EVOS Legends merengkuh gelar juara dunia Mobile Legends M1 World Championship di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Minggu (18/11).
EVOS berhak menyandang gelar juara setelah menumbangkan tim esports Indonesia lainnya yakni Req Regum Qeon (RRQ) dengan skor tipis 4-3 pada partai grandfinal best of seven (bo7). Hal itu membuktikan kekuatan Merah Putih dalam sebuah turnamen Mobile Legends Bang Bang.
4. Indonesia juara dunia PUBG Mobile 2019
Indonesia yang diwakili oleh Bigetron Esports dinobatkan sebagai juara dunia Player Unknown's Battlegrounds (PUBG) Mobile Club Open (PMCO) Fall Split Global Finals 2019 yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia pada 29 November hingga 1 Desember.
Bigetron berhasil mengungguli 15 tim esports dari berbagai negara, antara lain Thailand, Jepang, Korea Selatan, Argentina, Amerika Serikat dan sang juara bertahan China. Bigetron berhasil membawa pulang hadiah sebesar 180.000 dolar AS.
5. AOV Indonesia bawa pulang medali perak SEA Games 2019
Tim Indonesia cabang olahraga Arena of Valor (AOV) membawa pulang medali perak di SEA Games 2019, Filipina. Meski berhasil mengalahkan Thailand di babak upper bracket sebelumnya, tim Indonesia harus mengakui keunggulan Thailand di babak grand final.
Dalam SEA Games cabang esports AOV, yang berlangsung dari tanggal 7-9 Desember 2019 di FilOil Flying V Center, Filipina, tim Thailand mendapatkan medali emas, disusul tim Indonesia dengan medali perak, dan terakhir tim Vietnam dengan medali perunggu, mengalahkan 5 tim AOV lainnya yang berasal dari Singapura, Filipina, Lao PDR, Myanmar dan Malaysia.
Baca juga: Indonesia juara dunia PUBG Mobile 2019
Baca juga: Call of Duty: Mobile tembus 100 juta unduhan sepekan, kalahkan PUBG
Baca juga: Tiga menu "GoGamers"
6. Kimi Hime kena suspend
Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menangguhkan setidaknya tiga video dari pembuat konten sekaligus pemilik akun Youtube Kimi Hime yang dinilai vulgar pada Juli 2019.
Pada saat itu Kominfo telah memanggil pemilik nama asli Kimberly Khoe tersebut melalui pesan langsung di email maupun DM Instagram untuk melakukan klarifikasi terhadap isi konten yang ditangguhkan.
Kuasa hukum Kimi kemudian bertemu dengan pihak Kominfo. Kimi akhirnya mencabut beberapa konten yang dianggap vulgar dan akan mempertimbangkan untuk mengenakan pakaian lebih tertutup, sehingga polemik mengenai konten vulgar akun Youtube Kimi Hime dianggap sudah selesai.
Kominfo, selanjutnya, mengesahkan Peraturan Pemerintah No.71 pada Oktober 2019, yang merupakan revisi dari PPSTE nomor 82 tahun 2012, yang didalamnya meminta penyelenggara sistem elektronik untuk lebih proaktif memblokir konten yang tidak sesuai dengan peraturan di Indonesia.
Kominfo akan memberikan denda sebesar Rp100 juta per konten kepada penyelenggara sistem elektronik yang menyiarkan konten pornografi pada platformnya. Denda tersebut akan diberlakukan pada Oktober 2020 atau setahun setelah PP 71 disahkan.
7. Kontroversi PUBG
Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU) Aceh, pada Juni 2019, mengeluarkan fatwa haram terkait game PUBG dan sejenisnya. Keputusan tersebut diambil setelah MPU mengadakan sidang paripurna bertema "Hukum dan Dampak Game PUBG berdasarkan fiqih Islam, Informasi Teknologi dan Psikologi" pada 17-19 Juni.
Badan Ekonomi Kreatif mengkhawatirkan pekerja kreatif dalam bidang permainan digital di Aceh menyusul fatwa haram tersebut. Sementara itu, Majelis Ulama Indonesia (MUI) pusat belum menerbitkan fatwa mengenai game PUBG Mobile.
Sejumlah pekerja kreatif menyayangkan fatwa tersebut. Mereka berpendapat fatwa tersebut dapat menghalangi industri e-sports yang saat ini sedang berkembang di Indonesia, yang bahkan dapat menjadi sumber mata pencaharian.
Kontroversi fatwa haram PUBG muncul sejak Maret setelah peristiwa penembakan di Christchurch, Selandia Baru, yang menewaskan puluhan orang termasuk warga negara Indonesia. Pelaku teror dikabarkan terinspirasi dari game seperti PUBG.
8. Ramai ponsel gaming
Pada akhir Oktober 2019, Xiaomi mengumumkan kehadiran ponsel gaming Black Shark di Indonesia dengan membawa dua model sekaligus, yaitu Black Shark 2 dan Black Shark 2 Pro.
Hampir dua bulan berselang, giliran Asus yang meluncurkan ponsel gaming miliknya ROG Phone II. Sebagai perbandingan, Black Shark 2 dibekali Snapdragon 855 dengan baterai 4.000mAh, sedangkan Black Shark 2 Pro ditenagai Snapdragon 855+. Sementara, ROG Phone II didukung dengan Snapdragon 855+ dan baterai 6.000mAh.
Black Shark 2 dengan RAM 6GB/ROM 128GB dibandrol Rp5,999 juta, sedangkan Black Shark 2 Pro dilego Rp7,999 juta. Sementara, ROG Phone II yang memiliki RAM 8GB/ROM 128GB ditawarkan dengan harga Rp8,499 juta.
Baca juga: Polemik konten tak buat Kimi Hime sepi "job"
Baca juga: Black Shark 2 Pro kini hadir dalam gradasi ungu
Baca juga: Ponsel gaming "ngetren", Vivo bakal bawa iQOO ke Indonesia?
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2019