Musim ini PSM akan berkompetisi pada beberapa ajang seperti Liga 1, Piala AFC, Piala Indonesia, dan Piala Presiden 2020.
"Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya, kami harus memiliki skuat yang besar. Karena akan melakoni banyak laga sepanjang musim ini," kata dia.
Ia menjelaskan, satu persoalan yang tidak disadari musim lalu adalah hanya ada 11 sampai 16 pemain berkualitas. Tetapi karena banyak kompetisi yang diikuti, kata dia, maka PSM seharusnya memiliki 22 pemain berkualitas yang siap diturunkan sejak menit awal.
Baca juga: PSM boyong dua mantan pemain Semen Padang
"Sehingga pemain cadangan juga harus selalu siap menggantikan pemain inti. Persaingan antar pemain harus ketat untuk menyamakan kualitas dan kami sudah hampir sampai kesana," kata dia.
Mantan pelatih timnas Malaysia U-19 itu mengatakan timnya membutuhkan waktu untuk saling memahami karena mempunyai sebelas pemain baru yang telah didatangkan manajemen pekan ini.
"Namun kami juga tidak punya banyak waktu untuk saling memahami. Sebab harus melakukannya dengan cepat karena Piala AFC sudah dekat," tutup dia.
Baca juga: Hussein El Dor tidak sabar arungi musim ini bersama PSM
Pewarta: Abdul Kadir
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2020