Jepang sudah evakuasi 206 warga dari Wuhan

29 Januari 2020 09:28 WIB
Jepang sudah evakuasi 206 warga dari Wuhan
Pesawat Boeing 767-300ER yang membawa warga Jepang yang evakuasi dari Wuhan tiba di bandara Haneda, Tokyo, Jepang, Rabu (29/1/2020). Pemerintah Jepang menyewa pesawat tersebut untuk mengevakuasi warganya dari Wuhan terkait wabah virus corona. ANTARA FOTO/REUTERS/Kim Kyung-Hoon/foc.

Warga negara Jepang yang berharap bisa pulang ke Tanah Air berjumlah 650 orang dan pemerintah sedang menyiapkan penerbangan tambahan

Sebuah pesawat sewaan yang membawa pulang 206 warga negara Jepang dari Wuhan, pusat wabah virus corona, tiba di bandara Haneda, Tokyo, pada Rabu.

Sementara itu, jumlah korban jiwa akibat virus itu telah meningkat menjadi 132 orang.

Menteri Luar Negeri Jepang Toshimitsu Motegi mengatakan, Selasa (28/1), warga negara Jepang yang berharap bisa pulang ke Tanah Air berjumlah 650 orang dan pemerintah sedang menyiapkan penerbangan tambahan.

Perdana Menteri Shinzo Abe menekankan bahwa pemerintah akan mempertimbangkan semua langkah yang memungkinkan guna membawa pulang seluruh warga negara itu, yang ingin kembali ke Jepang.

Sumber: Reuters

Baca juga: Korban tewas virus corona China capai 132 orang

Baca juga: Facebook, Razer dan LG batasi perjalanan ke China karena virus corona

 

Pewarta: Tia Mutiasari
Editor: Fardah Assegaf
Copyright © ANTARA 2020