Kantor berita Suriah SANA melaporkan satu warga sipil terbunuh dan satu lainnya terluka ketika pasukan AS melancarkan tembakan ke arah orang-orang setelah mobil-mobil mereka dihentikan di sebuah pos pemeriksaan di timur Qamishli.
Laporan itu menyebutkan bahwa penembakan itu diikuti dengan satu serangan udara ke sebuah desa di wilayah pedesaan Qamishli, yang berada di perbatasan dengan Turki. Kantor berita pemerintah Turki, Anadolu, menyebutkan ada dua serangan udara.
Sumber: Reuters
Baca juga: Pasukan Suriah berhasil rebut kendali jalan raya Idlib
Pewarta: Tia Mutiasari
Editor: Atman Ahdiat
Copyright © ANTARA 2020