Dia mengatakan sholat jenazah Ashraf Sinclair dibagi menjadi dua gelombang karena banyaknya rekan yang hadir melayat.
"Sholat jenazah sama-sama di dalam. Tadi sholat jenazah dibagi dua tahap karena teman-teman ada yang memiliki kesibukan. Maka tadi kita berdoa dan sholat jenazah sama-sama," kata pria yang akrab disapa Tomkur usai melayat ke rumah duka yang berada di Pejaten, Jakarta, Selasa.
Tommy mengatakan banyak keluarga serta kerabat dari mendiang Ashraf Sinclair yang datang untuk melayat. Hal itu membuatnya sangat bersyukur.
"Situasinya, alhamdulilah banyak para sahabat dan kerabat dari Unge (panggilan Bunga Citra Lestari/BCL) dan dari Ashraf almarhum yang banyak sekali mendoakan," terangnya.
Baca juga: Nino Fernandez merasa satu frekuensi dengan mendiang Ashraf Sinclair
Baca juga: 11 sinetron kenangan Ashraf Sinclair di Indonesia
Baca juga: Hanung ungkap Ashraf Sinclair akan main di "Gatotkaca"
Tommy pernah terlibat produksi sinetron bersama dengan BCL, menyatakan bahwa Ashraf Sinclair merupakan sosok yang baik.
"Sama Ashraf kenal, tapi setahu saya Unge cerita Ashraf adalah orang yang sangat baik, orang yang supel dan juga sehat yah karena aktivitasnya cukup banyak terutama di olahraga," ujarnya.
Tommy ikut meraskaan kesedihan yang dirasakan oleh BCL saat harus rela melepas kepergian orang yang dicintainya. Dia berdoa agar Ashraf Sinclair ditempatkan yang terbaik di sisi-Nya.
Baca juga: Reza Rahadian tak banyak bicara saar melayat Ashraf Sinclair
Baca juga: Ashraf Sinclair meninggal, Iis Dahlia tak kuat melihat Noah
Baca juga: Sebelum meninggal, Ashraf minta mi instan
Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020