• Beranda
  • Berita
  • Son Ye-jin sumbang 100 juta won untuk perangi corona di Daegu

Son Ye-jin sumbang 100 juta won untuk perangi corona di Daegu

28 Februari 2020 12:42 WIB
Son Ye-jin sumbang 100 juta won untuk perangi corona di Daegu
Aktris Son Ye-jin (ANTARA/Instagram @yejinhand)

Daegu adalah kampung halaman saya... berita wabah corona di Daegu sangat memilukan bagi saya

Aktris Son Ye-jin memberikan donasi untuk mendukung kota Daegu dalam memerangi penyebaran virus corona.

Dilansir Soompi, Jumat, pada Kamis (27/2) waktu setempat, pemain serial "Crash Landing on You" itu menyumbangkan 100 juta won atau sekira 82.453 dolar Amerika Serikat (AS) kepada Community Chest of Korea di Daegu untuk memerangi wabah virus corona.

"Daegu adalah kampung halaman saya, tempat saya dilahirkan dan dibesarkan, serta tempat tinggal orangtua saya sekarang. Jadi itu adalah tempat yang sangat istimewa bagi saya, dan berita wabah corona di Daegu sangat memilukan bagi saya," kata Son Ye-jin.

"Saya berharap dapat memberikan semacam bantuan praktis kepada penduduk berpenghasilan rendah yang sekarang sangat membutuhkan bantuan dibandingkan sebelumnya, serta bantuan dalam perawatan dan pencegahan COVID-19 (virus corona)," lanjutnya.

Sumbangan Son Ye-jin dilaporkan akan digunakan untuk membantu penduduk Daegu mendapatkan pasokan medis dan dukungan yang diperlukan untuk pencegahan penyebaran virus corona.

Sebelumnya, deretan bintang ternama mulai dari Gong Yoo, Suzy, Hyeri, Kim Woo-bin hingga Park Hae-jin berdonasi untuk membantu pencegahan virus corona.

Gong Yoo menyumbang 100 juta won pada Community Chest, Ahn Jae-wook menyumbangkan 20 juta won kepada Palang Merah Nasional Korea di Daegu serta Kim Woo-bin menyumbangkan 100 juta won kepada Community Chest di Seoul untuk digunakan dalam pencegahan virus corona bagi rumah tangga yang kurang beruntung secara sosial.


Baca juga: Disneyland, DisneySea Tokyo sementara tutup karena COVID-19

Baca juga: BTS batalkan konser di Seoul akibat virus corona

Baca juga: Arashi hingga BTS sabet penghargaan Japan Gold Disc Award 2020

Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020