"Suatu hari, Tango, tiba-tiba terbang dan menghilang entah kemana. Setelah melakukan pencarian selama berhari-hari tanpa hasil nyata, akhirnya pasrah dan memutuskan untuk menulis lagu ini," kata Julian melalui keterangan resminya, Rabu.
Lewat "Fly Tango", Julian menggambarkan hubungan romantis antara manusia dan hewan peliharaannya yang menurutnya masih terbilang jarang untuk diceritakan lewat sebuah lagu.
Ibarat sepasang kekasih yang memutuskan mengakhiri kisah asmaranya, Julian pun juga merasakan hal yang sama. Namun, pada akhirnya, burung peliharaannya itu dapat ditemukan dan kembali ke rumahnya.
Dalam single ini, Julian bernyanyi dengan bahasa Inggris dimana isi liriknya menceritakan betapa ia sangat menyayangi Tango.
Proses pengerjaan lagunya terbilang cukup singkat. Ia bekerja bersama duo Weird Dude sebagai produser dan pembuat aransemen musiknya.
Sebelumnya Julian telah merilis 'Ternyata Dia Gila' kolaborasi dengan Young Lex beberapa waktu lalu.
Julian berharap, lagu "Fly Tango" bisa diterima oleh masyarakat Indonesia, khususnya untuk para remaja yang sedang ingin membangun kisah cintanya.
Baca juga: Andrea Turk rilis video klip "American Dream"
Baca juga: Young Lex kolaborasi dengan Anji di lagu "Flashback"
Baca juga: Distribusi album sulit, Govinda pilih rilis "single"
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020