Pemerintah Kabupaten Gorontalo meminta para pengelola masjid di daerah itu untuk membersihkan tempat ibadah itu dalam rangka antisipasi penyebaran virus corona baru (COVID-19).Hal ini dilakukan bukan berarti kita tidak shalat, namun tetap harus menjaga diri agar tidak tertular
Sekretaris Daerah Pemkab Gorontalo Hadijah U. Tayeb di Gorontalo, Senin, mengatakan Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo telah mengeluarkan surat terkait dengan perintah kepada seluruh kepala desa dan takmir masjid untuk membersihkan masjid.
"Kami meminta agar karpet masjid dibersihkan dan dijemur kemudian disimpan dan bagi jamaah untuk shalat menggunakan sajadah masing-masing," ujarnya.
Baca juga: Candi Borobudur disemprot disinfektan cegah COVID-19
Bangunan dan lantai masjid, kata dia, juga diminta untuk dibersihkan dan disemprot cairan disinfektan.
"Hal ini dilakukan bukan berarti kita tidak shalat, namun tetap harus menjaga diri agar tidak tertular," ungkap Hadijah.
Pemkab Gorontalo juga melalukan pembersihan sejumlah lokasi publik, seperti pasar dan lapangan olahraga.
"Bupati pun meminta seluruh desa membersihkan badan jalan, kantor, dan lingkungan rumah masing-masing," kata dia.
Baca juga: Cegah COVID-19, masjid dan candi di Sleman-DIY disemprot disinfektan
Baca juga: Keuskupan Agung Jakarta imbau penyemprotan disinfektan kawasan gereja
Baca juga: Pura di Jakarta Selatan disemprot disinfektan
Pewarta: Adiwinata Solihin
Editor: M. Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2020