"Setelah diluncurkan di tahun 2018, All-New CX-9 telah mendapatkan sambutan yang luar biasa dari konsumen otomotif Indonesia. Untuk itu kami persembahkan satu varian tambahan untuk melengkapi model yang sudah ada," kata Managing Director PT EMI Ricky Thio melalui video konferensi pers, Jumat.
All-New CX-9 hadir dengan All-Wheel Drive yang menawarkan sensasi pengendalian dan keamanan berkendara terbaik.
"Kami yakin kehadiran All-New Mazda CX-9 dengan sistem penggerak empat-roda All-Wheel Drive akan memberikan tambahan pilihan bagi pencinta SUV Premium tersebut," kata Ricky Thio.
All-New CX-9 merupakan varian tertinggi dari jajaran SUV Mazda.
Mobil itu masih menggunakan jantung pacu berbahan bakar bensin 2.500cc dengan tambahan turbo, teknologi mesin SKYACTIV-G 2.5T yang menyuguhkan performa istimewa bahkan untuk berkendara sehari-hari.
Ditambah dengan system penggerak All-Wheel Drive, mobil itu mampu menyalurkan keseluruhan tenaga pada keempat roda dengan akselerasi mumpuni.
Keempat roda dapat mencengkram permukaan jalan saat kondisi licin, sedikit berbatu atau off-road ringan.
Ricky mengatakan dalam kondisi normal, sistem penggerak akan meneruskan tenaga 100 persen pada roda depan, kendaraan berfungsi layaknya menggunakan sistem penggerak roda depan.
"Ketika sistem dan komputer mencatat adanya slip, maka secara otomatis sistem akan membagi tenaga pada roda belakang melalui perintah komputer yang dirangkum dalam All-Wheel Drive sistem," kata dia.
Baca juga: Makna di balik desain Mazda CX-30
Baca juga: Mazda CX-30 masuk Indonesia, harganya mulai Rp478 juta
"Sistem canggih itu bekerja simultan, dan membaca pergerakan roda jika terjadi slip atau kebutuhan penggerak pada roda belakang," tambah dia.
Pada bagian infotainment, All-New Mazda CX-9 menawarkan sistem lansiran BOSE® dengan 12-speaker+Sub-woofer terintegrasi. Sistem hiburan ditambahkan kemampuan koneksi agar dapat disambungkan dengan ponsel pintar.
All-New CX-9 memakai MZD Connect Infotainment System dengan layar sentuh 9 inci, lebih besar dari pendahulunya 8 inci.
Ada juga fitur buka bagasi tanpa sentuhan, hanya dengan menggerakkan kaki pada bagian bawah bumper belakang.
Baca juga: Rem otomatis tak terkendali, puluhan ribu Mazda3 ditarik
Baca juga: Ini spesifikasi dan harga Mazda CX-5 Facelift
Auto Hold pada Electric Parking Brake, memberikan kemudahan serta keamanan pada saat berkendara, tidak lupa sytem G-Vectoring Control Plus atau GVC+ yang akan menjamin pengendara menjadi lebih aman dan nyaman.
Mobil itu dibekali Nappa Leather pada seluruh jok, dengan Real Wood Panel pada beberapa bagian interior.
Penggunaan Frame-Less Auto-Dimming Rear View Mirror, memberikan tampilan yang lebih luas bagi pengemudi ketika melihat kondisi belakang kendaraan.
All-New Mazda CX-9 AWD dibanderol Rp954.9 (OTR Jakarta), dengan tambahan empat juta rupiah untuk warna khusus Machine Grey Metallic dan Soul Red Crystal Metallic.
Namun untuk New Mazda CX-9 non-AWD (Front Wheel Drive) masih tersedia, dijual dengan harga Rp849.9 juta.
Baca juga: Mazda CX-30 yang merepresentasikan keindahan Jepang
Baca juga: Produksi dan penjualan Mazda Januari-Februari turun di atas 10 persen
Baca juga: Mazda Indonesia konfirmasi "recall" Mazda3
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2020