• Beranda
  • Berita
  • Son Heung-min jalani wajib militer di Korsel bulan ini

Son Heung-min jalani wajib militer di Korsel bulan ini

8 April 2020 04:04 WIB
Son Heung-min jalani wajib militer di Korsel bulan ini
Gelandang Tottenham dan juga Korea Selatan Son Heung-min. ANTARA/AFP
Penyerang Tottenham Son Heung-min akan mengawali empat pekan wajib militer di negara asalnya Korea Selatan bulan ini.

Son kembali ke Asia belum lama ini setelah Liga Premier dihentikan sementara karena virus corona dan dan berada dalam karantina dua pekan.

Mengingat kompetisi sepak bola Inggris belum akan segera mulai lagi, bintang Korea Selatan itu akan menuntaskan masa wajib militernya di negara asalnya itu sebelum kembali ke London utara pada bulan depan.

"Klub bisa memastikan bahwa Son Heung-min akan mengawali wajib militer di Korea Selatan pada bulan ini," kata Tottenham dalam satu pernyataan seperti dikutip AFP, Rabu.

Baca juga: Dikritik suporter, Liverpool batal dijamin pemerintah bayar karyawan

Baca juga: Son Heung-min akan jalani wajib militer di Korea Selatan


Ia melanjutkan, "Son akan kembali ke London setelah menuntaskan wajib militernya Mei nanti."

Son berharap mengawali wajib militernya 20 April nanti dan disebut-sebut akan bertugas di Korps Marinir.

Ia tengah memulihkan diri dari cedera di Seoul karena tangan retak yang dideritanya sewaktu Tottenham menang melawan Aston Villa, Februasi silam.

Pemain berusia 29 tahun itu mem-posting video di Instagram pekan lalu yang menunjukkan dia skipping tanpa pelindung pada tangannya.

Wajib militer Son seharusnya berlangsung selama 21 bulan. Namun, dia mendapatkan pengecualian pada tahun 2018 saat menjadi bagian dari timnas Korea Selatan yang menjuarai Asian Games ketika Tottenham membolehkan dia cuti di tengah musim 2018—2019.

Pewarta: Jafar M. Sidik
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2020