Informasi itu lantas menjadi pesan berantai di aplikasi berbagi pesan WhatsApp dan menyebut pembatalan itu berlaku pada 10-23 April.
Dalam pesan itu, jadwal seluruh kereta yang menuju atapun berangkat dari stasiun Pasar Senen, Jakarta Kota, dan Gambir akan dibatalkan.
Berikut narasi informasi yang beredar di sejumlah media sosial itu:
"Mulai besok tanggal 10 April sampai tanggal 23 April, seluruh perjalanan kereta api jurusan dari dan ke Jakarta Gambir, Jakarta Pasar Senen, Jakarta Kota, dibatalkan baik KA Lokal dan KA Jarak Jauh"
Selain narasi, unggahan di Twitter itu juga menyertakan unggahan informasi yang menyerupai unggahan milik akun PT. Kereta Api Indonesia (KAI).
Benarkah PT. KAI membatalkan semua jadwal keberangkatan kereta api dari dan menuju Jakarta?
Penjelasan:
Kepala Humas PT. KAI Daerah Operasional (Daop) 1 Jakarta Eva Chairunisa mengatakan informasi tentang pembatalan jadwal kereta api dari dan menuju Jakarta tersebut tidak benar dan bukan bersumber dari informasi resmi badan usaha milik negara di bidang jasa transportasi itu.
Selama penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di DKI Jakarta, PT. KAI hanya membatasi kereta yang beroperasi dan bukan membatalkan seluruh perjalanannya.
Untuk kereta jarak jauh misalnya, selama 10-23 April hanya tujuh kereta api jarak jauh yang berangkat dari Daop 1 dengan pengurangan waktu operasional.
Eva mengatakan jumlah kereta api yang dibatalkan sebanyak 44 perjalanan, terdiri dari 36 kereta api jarak jauh dan delapan kereta api lokal Daop 1 Jakarta.
Penumpang dengan perjalanan yang dibatalkan akan menerima pengembalian bea tiket 100 persen.
Penumpang akan dihubungi oleh pusat penerangan PT. KAI atau dapat membatalkan tiket secara mandiri melalui aplikasi KAI Access dan loket stasiun.
Eva menambahkan para penumpang dapat memantau jadwal perjalanan kereta yang mereka pesan di situs resmi PT. KAI, nomor telepon informasi KAI 212, aplikasi KAI Access, ataupun akun resmi di sejumlah media sosial.
Klaim: Perjalanan kereta api dari dan menuju Jakarta dibatalkan
Rating: Salah/Disinformasi
Baca juga: Besok berlaku PSBB, KAI sesuaikan jadwal KA dari dan menuju Jakarta
Baca juga: KAI wajibkan penumpang memakai masker di stasiun maupun kereta api
Pewarta: Tim JACX
Editor: Imam Santoso
Copyright © ANTARA 2020