McDonald's membocorkan resep McMuffin, sementara Ikea membagikan resep bola daging tenarnya yakni Ikea Meatballs.
Lewat akun Twitter pada 4 April 2020, McDonald's UK, yang menutup seluruh gerai mereka di Inggris dan Irlandia bulan lalu membagikan cara membuat McMuffin sosis dan telur.Craving a McMuffin? We've got you... ???????? pic.twitter.com/cI4FR1Dops
— McDonald's UK (@McDonaldsUK) April 4, 2020
Bahan-bahan McDonald's McMuffin:
2 tangkup roti burger
75 gram daging giling
dua telur
selembar keju
Cara:
1. Siapkan dua tangkup roti burger dan panggang sampai coklat keemasan. Sisihkan.
2. Bumbui daging giling dengan sejumput garam dan lada kemudian bentuk jadi bola. Pipihkan seperti patty burger dan masak di panggangan yang sudah dipanaskan sebelumnya. Panggang 6-7 menit tiap sisi.
3. Siapkan wajan penggorengan beri sedikit air, ceplok telur ke dalamnya dan tutup. Masak telur 2-3 menit.
4. Susun McMuffin, daging, telur dan keju.
Baca juga: Resep mudah bikin bagel dengan lima bahan seadanya
Baca juga: Bosan kopi dalgona? Coba buat susu stroberi ala Korea
Sementara Ikea, membagikan resep bakso mereka dalam sebuah diagram instruksi di Twitter, Senin (20/4).Missing your IKEA meatball fix? We’ve created a recipe for you to recreate this delicious dish in the comfort of your own home #IKEAmeatballs pic.twitter.com/d89lRsJxH7
— IKEA UK (@IKEAUK) April 20, 2020
"Kangen meatball Ikea? Kami membuat resep yang bisa Anda buat di rumah," demikian kata Ikea.
Bahan:
500 gram daging sapi cincang
250 gram daging babi cincang
1 buah bawang bombay cincang
1 siung bawang putih haluskan
100 gram tepung roti
1 telur
5 sendok makan susu cair
Bahan saus:
sedikit minyak
40 gram mentega
40 gram tepung terigu
150 mili gram kaldu sayur
150 mili gram krim kental
2 sendok makan kecap
1 sendok makan mustard dijon
Cara:
1. Campur daging, bawang bombay, bawang putih, tepung roti, dan telur. Aduk sampai rata. Tambahkan susu dan bumbui dengan garam dan merica.
2. Bentuk jadi bola-bola. Simpan di kulkas sekira 2 jam.
3. Panaskan minyak dengan api sedang, goreng bola daging sampai semua sisi coklat.
4. Masukkan ke dalam oven suhu 180 derajat Celcius selama 30 menit.
5. Untuk saus, panaskan mentega, masukkan tepung dan aduk selama 2 menit. Tambahkan kaldu sayur, krim kental, kecap dan mustard dijon. Biarkan sampai mendidih dan saus jadi kental.
6. Sajikan dengan kentang tumbuk atau kentang berukuran kecil yang direbus
Baca juga: Disney bocorkan resep kue kering vegetarian yang legendaris
Baca juga: Resep nasi goreng sushi
Baca juga: Resep Oreo Cheesecake tanpa oven
Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2020