"Tim manajemen di Spanyol bekerja dengan dewan kerja lokal di pabrik-pabrik itu tentang langkah-langkah dan prosedur baru yang diperlukan untuk memastikan memulai kembali dengan aman," kata Nissan dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari Reuters, Kamis.
Dalam hal ini, pabrik Nissan di Spanyol telah ditangguhkan sejak 13 Maret yang lalu di mana pabrik itu membangun mobil seperti Qashqai, Juke dan Leaf. Sementara di Inggris sudah ditutup sejak 17 Maret karena adanya wabah virus corona.
Saat ini, Nissan memang belum memiliki catatan tanggal pasti untuk melanjutkan produksi pabrik di Sunderland Inggris utara, yang memiliki sekitar 6.000 orang pekerja.
"Tinjauan rutin akan berlangsung di setiap fase uji coba ini, dengan mempertimbangkan umpan balik dari tim yang terlibat," kata perusahaan itu.
Baca juga: PSA Group menghindari penjaman dari negara
Baca juga: Bridgestone tangguhkan produksi 11 pabrik di Jepang
Baca juga: Volkswagen tutup pabrik di Brazil hingga April
Pewarta: Chairul Rohman
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020