Pembagian masker berlangsung di malaman Masjid Lampaseh Aceh, Banda Aceh, Rabu. Masker yang dibagikan terbuat dari kain dua lapis di dalamnya bisa diselipkan tisu.
Daniel Abdul Wahab menyebutkan dirinya membagikan masker khusus anak karena selama ini pembagian masker, baik dilakukan pemerintah maupun pihak lainnya lebih ditujukan kepada orang dewasa.
Baca juga: Kelurahan Petojo Utara terima 43.830 masker kain cegah COVID-19
Baca juga: Anies segera distribusikan 20 juta masker untuk warga Jakarta
Baca juga: Produksi ribuan masker, PMI-Bulan Sabit Merah Turki bekerja sama
Padahal, menurut Ketua Fraksi Partai Nasdem dan PNA DPRK Banda Aceh itu, selain orang tua, anak-anak sangat juga rentan terpapar virus corona atau COVID-19.
"Anak-anak juga perlu dijaga kesehatannya. Mereka juga wajib mengenakan masker karena tubuh mereka masih rentan terhadap serangan virus corona," ujar Daniel Abdul Wahab.
Selain membagikan, politisi Partai Nasdem tersebut juga mengedukasi anak-anak mencegah penyebaran dan penularan COVID-19. Di antaranya mengajak anak-anak sering mencuci tangan, menjaga jarak sosial dan tidak bersentuhan, serta menghindari kerumunan orang.
"Kami mengajak adik-adik semua menyukseskan program pemerintah memutuskan rantai penularan COVID-19. Belajar sungguh-sungguh dari rumah, tidak banyak kegiatan di luar rumah, dan jika keluar rumah pakai masker yang dibagikan ini serta jaga jarak," ujar Daniel Abdul Wahab.
Pelaksana Tugas (Plt) Keuchik Lampaseh Aceh Suzanna mengapresiasi dan berterima kasih apa yang dilakukan Anggota DPRK Banda Aceh tersebut dengan memberikan masker dan mengedukasi anak-anak dalam mencegah COVID-19.
"Terima kasih kami sampaikan karena membantu anak-anak mendapatkan masker serta menjelaskan bahaya virus corona agar anak-anak tetap waspada," kata Suzanna.
Sementara Umar Banta Ali, warga Lampaseh Aceh ini mengaku pembagian masker tersebut mengurangi beban ekonomi orang tua karena harga masker termasuk tinggi.
"Jika satu keluarga ada lima orang membutuhkan masker, berapa uang yang harus kami keluarkan. Dengan adanya pembagian masker ini, kami sangat terbantu," kata Umar Banta Ali.
Pewarta: M.Haris Setiady Agus
Editor: M Arief Iskandar
Copyright © ANTARA 2020