• Beranda
  • Berita
  • Pertamina kembangkan UMKM dalam pelatihan online

Pertamina kembangkan UMKM dalam pelatihan online

8 Mei 2020 11:15 WIB
Pertamina kembangkan UMKM dalam pelatihan online
Salah satu produk UMKM binaan Pertamina MOR V yang dipajang di Pameran Batik Bordir dan Aksesoris di Surabaya, Rabu (4/3) (ANTARA Jatim/H.O Pertamina MOR V)

Sebanyak 556 orang yang merupakan mitra binaan Pertamina dan UMKM RKB Pertamina bergabung dalam training online ini.

PT Pertamina akan memberikan lagi pelatihan online untuk membantu bisnis UMKM agar tidak jalan di tempat, sekaligus membuka wawasan dan pengetahuan para pelaku UMKM tentang cara mengembangkan usaha di kala pandemi Covid-19.

Sebanyak 556 orang yang merupakan mitra binaan Pertamina dan UMKM RKB Pertamina bergabung dalam pelatihan online ini.

Vice President Corporate Communication Pertamina, Fajriyah Usman dalam informasi tertulis yang diterima Antara di Jakarta, Jumat, menyatakan, pelatihan ini merupakan bagian dari seri Online Traning untuk Mitra Binaan Pertamina dan UMKM Rumah Kreatif BUMN (RKB) yang diselenggarakan setiap 2 minggu selama imbauan Pemerintah terkait Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan #dirumahaja.

Baca juga: Legislator: Stimulus kredit jalan keluar selamatkan UMKM dalam pandemi

Materi yang disampaikan, tambah Fajriyah, antara lain tentang kenapa bisnis perlu dikembangkan sebagai investasi dan asset serta warisan anak cucu.

Kemudian, presentasi data dan contoh bisnis yang sudah berkembang yang dimulai dari UMKM, tantangan dalam mengembangkan suatu bisnis serta langkah-langkah mengembangkan bisnis untuk UMKM.

Ahmad Imam Miftahu Arifin dari Situbondo peserta UMKM dari usaha minuman kopi sangat mengapresiasi kegiatan ini.

“Semoga Semakin sering mengadakan pelatihan online lagi, supaya menambah ilmu dan wawasan tentang memajukan UMKM, dan juga untuk keseluruhan pelatihannya sudah sangat baik, sangat membantu untuk mengembangkan UMKM ke depan,” ucapnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Rica Ratih Listyaningrum dari Jakarta Selatan, peserta UMKM “Rica Craft” dibidang kerajinan tangan mote dan rajutan memberikan saran dan masukannya untuk menambah lagi kegiatan seperti ini .

“Untuk ke depan akan lebih baik jika pelatihan online secara langsung begini rutin dilaksanakan, karena para mitra binaan bisa lebih sering berbagi tentang kendala -kendala yang ditemui di lapangan, tentu saja mungkin waktunya bisa ditambah karena waktu satu jam saya rasa masih kurang untuk menampung pertanyaan-pertanyaan yang mungkin para rekan rekan ingin kemukakan,” ujarnya.

Baca juga: Legislator: Tetap beroperasi, Pertamina lokomotif ekonomi nasional

Apresiasi juga datang dari peserta UMKM dari Pekanbaru yang mengungkapkan rasa terima kasihnya terhadap kegiatan ini. “Semoga diadakan lagi online bisnis seperti ini, sangat membantu kami para UMKM supaya siap naik kelas,” ujar Wiran Rizal pemilik usaha “Dapur Mirani” di bidang usaha kue dan keripik .

“Pertamina akan terus konsisten melakukan pembinaan dan pendampingan serta meningkatkan kemampuan usaha pelaku UMKM yang menjadi mitra binaan sehingga bisa tumbuh menjadi pengusaha yang tangguh dan maju dalam membantu mengembangkan ekonomi nasional,” pungkas Fajriyah.

Pewarta: Afut Syafril Nursyirwan
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2020