Final Piala Jerman ditetapkan 4 Juli

12 Mei 2020 10:13 WIB
Final Piala Jerman ditetapkan 4 Juli
Trofi Piala Jerman atau DFB-Pokal (​​​​​​​REUTERS/Kai Pfaffenbach Livepic/File Photo)

Saya sangat yakin bahwa otoritas-otoritas daerah akan segera mengizinkan kami melanjutkan divisi ketiga, Bundesliga putri dan Piala Jerman tentunya

Final Piala Jerman dijadwal ulang menjadi 4 Juli, diumumkan Asosiasi Sepak Bola Jerman (DFB) seperti dikutip Reuters, Selasa. DFB juga menyatakan klub divisi tiga dan liga sepak bola putri juga bisa dimainkan lagi namun masih menunggu lampu hijau dari otoritas daerah.

Dua divisi teratas sudah dinyatakan bergulir kembali tanpa penonton pada 16 Mei setelah dua bulan tutup gara-gara pandemi COVID-19, dan DFB hari ini menyatakan bola bisa disepak lagi pada kompetisi-kompetisi lain.

Namun semuanya sama diselenggarakan tanpa penonton karena Jerman masih melarang semua event besar sampai paling tidak 31 Agustus.

Baca juga: Final Piala Jerman direncanakan akan dimainkan pada 4 Juli

Semifinal Piala Jerman antara Bayern Muenchen melawan Eintracht Frankfurt dan Saarbruecken melawan Bayer Leverkusen akan dimainkan pada 9 dan 10 Juni.

DFB menyatakan restart divisi ketiga ditetapkan paling cepat 26-27 Mei.

Baca juga: Persiapan berlanjutnya Bundesliga tak terganggu kasus Dynamo Dresden

"Saya sangat yakin bahwa otoritas-otoritas daerah akan segera mengizinkan kami melanjutkan divisi ketiga, Bundesliga putri dan Piala Jerman tentunya," kata Presiden DFB Fritz Keller.

Namun demikian mengingat virus sudah menginfeksi 170.000 orang di Jerman dan menewaskan 7.400 orang, maka otoritas sepakbola mengkhawatirkan setiap kasus positif bisa membatasi peluang menuntaskan musim dan mempengaruhi keuangan beberapa klub.

Baca juga: Dynamo Dresden karantina skuat akibat dua kasus COVID-19

Baca juga: Mentalitas Jerman di balik lanjutnya lagi Bundesliga

Pewarta: Jafar M Sidik
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2020